Contoh Soal

Pengukuran Waktu, Panjang, Berat – Matematika SD

Sampel materi untuk guru yang ingin cari soal latihan. Temukan bank soal lengkap dan update dengan cara mendaftar gratis. Kirim soal-soal ini ke murid di kelas Bapak/Ibu Guru lewat Google Classroom, dalam bentuk kuis online, tautan kuis, file kuis, atau cetak langsung!

    1.

    Kakak ingin menurunkan berat badan.

    Setiap hari, kakak memantau berat badan dengan ....

    A

    (Sumber Gambar: vectorstock.com)

    B

    (Sumber Gambar: freepik.com)

    C

    (Sumber Gambar: docplayer.info)

    Pembahasan:

    Berat badan dapat dipantau dengan menggunakan timbangan badan.

    Timbangan badan ditunjukkan oleh gambar

    2.

    Anis akan mengukur panjang pensil warna miliknya dengan menggunakan penggaris.

    (Sumber: freepik.com)

    Panjang pensil Anis adalah ....

    A

    9 cm

    B

    10 cm

    C

    11 cm

    Pembahasan:

    Penggaris dapat mengukur panjang dalam satuan cm.

    Panjang suatu benda dapat diukur dengan cara menempatkan satu ujung benda di angka 0 dan di ujung lainnya akan terlihat panjang benda.

    (Sumber: freepik.com)

    Dapat dilihat bahwa panjang pensil Anis berukuran 10 cm.

    Jadi, panjang pensil Anis adalah 10 cm.

    Ingin coba latihan soal dengan kuis online?

    Kejar Kuis
    3.

    Kegiatan berikut yang membutuhkan waktu paling lama adalah ....

    A

    (Sumber Gambar: freepik.com)

    B

    (Sumber Gambar: freepik.com)

    C

    (Sumber Gambar: freepik.com)

    Pembahasan:

    Lama suatu kegiatan ditentukan dengan seberapa banyak waktu yang diperlukan.

    Kegiatan semakin lama berarti semakin banyak waktu yang dibutuhkan.

    Pada pilihan jawaban, terdapat kegiatan anak sedang belajar, anak sedang makan, dan anak yang sedang menggosok gigi.

    Saat belajar, kita harus mempersiapkan buku, membaca buku, serta mempelajari dengan baik agar dapat kita pahami. Untuk belajar, kita dapat menghabiskan waktu yang banyak.

    Saat makan, kita harus mengunyahnya dengan baik agar lebih mudah dicerna. Tetapi, sebaiknya makan tidak berlama-lama karena kita memiliki tugas ataupun pekerjaan rumah yang harus dilakukan.

    Saat menggosok gigi, kita melakukannya dengan cermat sehingga gigi dapat digosok dengan bersih. Menggosok gigi tidak membutuhkan waktu yang lama.

    Jadi, dari ketiga kegiatan tersebut, kegiatan yang membutuhkan waktu paling lama adalah belajar.

    4.

    Perhatikan gambar berikut!

    (Sumber: freepik.com)

    Alat di atas digunakan untuk mengukur ....

    A

    berat

    B

    panjang

    C

    waktu

    Pembahasan:

    Gambar di atas adalah gambar sebuah timbangan.

    Timbangan digunakan untuk mengukur berat.

    Jadi, alat di atas digunakan untuk mengukur berat.

    Ingin cari soal-soal HOTS?

    Soal HOTS
    5.

    Ibu membeli kain sepanjang 520 cm.

    Panjang kain yang dibeli ibu dalam satuan m adalah ....

    A

    5 m 20 cm

    B

    5 m 2 cm

    C

    50 m 20 cm

    Pembahasan:

    Mengubah satuan panjang dapat dilakukan dengan bantuan tangga satuan panjang.

    Perhatikan tangga satuan panjang berikut!

    Dari tangga satuan panjang di atas didapatkan:

    • jika perubahan satuan panjang menurun, maka satuan dikalikan dengan 10 untuk setiap tangga
    • jika perubahan satuan panjang naik, maka satuan dibagi dengan 10 untuk setiap tangga

    Pada soal satuan cm akan diubah menjadi satuan m.

    Pada tangga satuan, satuan cm ke m naik 2 tangga, sehingga

    520 cm = 500 cm + 20 cm

    = (500 ÷\div 10 ÷\div 10) m + 20 cm

    = 5 m + 20 cm

    = 5 m 20 cm

    Jadi, panjang kain yang dibeli ibu dalam satuan m adalah 5 m 20 cm.

    6.

    1 kg 275 gram = ... gram

    A

    1.275

    B

    127,5

    C

    12,75

    Pembahasan:

    Mengubah satuan berat dapat dilakukan dengan bantuan tangga satuan berat.

    Perhatikan tangga satuan berat berikut!

    Dari tangga satuan berat di atas didapatkan:

    • jika perubahan satuan berat menurun, maka satuan dikalikan dengan 10 untuk setiap tangga
    • jika perubahan satuan berat naik, maka satuan dibagi dengan 10 untuk setiap tangga

    Pada soal satuan kg akan diubah menjadi satuan gram.

    Pada tangga satuan, satuan kg ke gram turun 3 tangga, sehingga

    1 kg 275 gram = 1 kg + 275 gram

    = (1 ×\times 10 ×\times 10 ×\times 10) gram + 275 gram

    = 1.000 gram + 275 gram

    = 1.275 gram

    Ingin cari soal-soal AKM?

    Hubungi Kami
    7.

    Sari ingin membeli sendok.

    Di toko, ia melihat ada 3 sendok dengan warna dan ukuran yang berbeda.

    Jika ia ingin membeli sendok yang panjangnya 18 cm, sendok yang akan dipilih Sari adalah ....

    A

    (Sumber Gambar: freepik.com)

    B

    (Sumber Gambar: freepik.com)

    C

    (Sumber Gambar: freepik.com)

    Pembahasan:

    Panjang sendok dapat dilihat dari angka yang ditunjukkan pada ujung sebelah kanan sendok.

    Terlihat, sendok dengan panjang 18 cm adalah sendok yang berwarna merah muda.

    Jadi, sendok yang akan dipilih Sari adalah

    8.

    8 m = ... cm

    A

    80

    B

    800

    C

    8.000

    Pembahasan:

    Mengubah satuan panjang dapat dilakukan dengan bantuan tangga satuan panjang.

    Perhatikan tangga satuan panjang berikut!

    Dari tangga satuan panjang di atas didapatkan:

    • jika perubahan satuan panjang menurun, maka satuan dikalikan dengan 10 untuk setiap tangga
    • jika perubahan satuan panjang naik, maka satuan dibagi dengan 10 untuk setiap tangga

    Pada soal satuan m akan diubah menjadi satuan cm.

    Pada tangga satuan, satuan m ke cm turun 2 tangga, sehingga

    8 m = (8 × 10 × 10) cm = 800 cm

    Ingin tanya tutor?

    Tanya Tutor
    9.

    Dimas membeli buah semangka di toko buah.

    Setelah lama memilih, akhirnya Dimas memutuskan memilih salah satu buah semangka dan memberikannya kepada penjual utuk ditimbang beratnya.

    Setelah ditimbang, berat buah semangka tertera pada timbangan.

    (Sumber: siswapelajar.com)

    Berat buah semangka tersebut adalah ....

    A

    3 kg

    B

    4 kg

    C

    5 kg

    Pembahasan:

    Alat ukur berat yang digunakan untuk menimbang buah semangka tersebut adalah timbangan.

    Berat semangka dapat diketahui dari angka yang tertera pada timbangan.

    Terlihat bahwa berat buah semangka tersebut tertera angka 3 kg.

    Jadi, berat buah semangka tersebut adalah 3 kg.

    10.

    Andi, Jordan, Meika dan Reni berolahraga untuk mengisi waktu akhir pekan. Mereka jogging dari pukul 06.32.27 hingga pukul 07.15.19. Lalu mereka bermain basket dari pukul 08.02.45 hingga pukul 09.00.11. Berapakah total waktu mereka berolahraga (jogging dan basket)?

    A

    1 jam 40 menit 18 detik

    B

    1 jam 16 menit 22 detik

    C

    1 jam 39 menit 58 detik

    D

    1 jam 42 menit 39 detik

    Pembahasan:

    Hitung masing-masing waktu jogging dan basket.


    Waktu jogging = 07.15.19 - 06.32.27

    Waktu jogging = 42 menit 52 detik


    Waktu basket = 09.00.11 - 08.02.45

    Waktu basket = 57 menit 26 detik


    Total waktu olahraga

    = waktu jogging + waktu basket

    = 42 menit 52 detik + 57 menit 26 detik

    = 99 menit 78 detik

    = 99 menit + (60 detik + 18 detik)

    = 99 menit + 1 menit 18 detik

    = 100 menit 18 detik

    = (60 menit + 40 menit) + 18 detik

    = 1 jam 40 menit 18 detik

    Daftar dan dapatkan akses ke puluhan ribu soal lainnya!

    Buat Akun Gratis