Contoh Soal

Schools – Bahasa Inggris SD

Sampel materi untuk guru yang ingin cari soal latihan. Temukan bank soal lengkap dan update dengan cara mendaftar gratis. Kirim soal-soal ini ke murid di kelas Bapak/Ibu Guru lewat Google Classroom, dalam bentuk kuis online, tautan kuis, file kuis, atau cetak langsung!

    1.

    Look at the picture and answer the question.

    Source: shutterstock.com

    Say the things in the circles.

    A

    Pens, compass, and glue.

    B

    Compass, ruler, and coloring pencils.

    C

    Set square, sharpener, and bag.

    D

    Scissors, book, and magnifying glass.

    Pembahasan:

    Berikut ini terjemahan soal dan pertanyaannya:

    Amati gambar dan jawablah pertanyaannya.

    Sebutkan benda-benda yang ada di dalam lingkaran.

    Berikut ini terjemahan pilihan jawabannya:

    • Pens, compass, and glue. - Pulpen, jangka, dan lem.
    • Compass, ruler, and coloring pencils. - Jangka, penggaris, dan pensil warna.
    • Set square, sharpener, and bag. - Penggaris segitiga, rautan pensil, dan tas.
    • Scissors, book, and magnifying glass. - Gunting, buku, dan kaca pembesar.

    Pada soal terdapat gambar yang terdiri dari beberapa alat tulis untuk belajar di sekolah. Yang ditanyakan adalah benda-benda yang di dalam lingkaran. Benda-benda tersebut adalah:

    • Penggaris segitiga (set square)
    • Rautan pensil (sharpener)
    • Tas (bag)

    Maka jawaban yang benar untuk benda di dalam lingkaran adalah, "Set square, sharpener, and bag."

    2.

    What am I?What\ am\ I?

    A tool for cutting something consisting of two blades joined.

    A

    Free Gluestick Images

    B

    Premium Vector | Scissors cartoon

    C

    Calculator Vector Images | Free Vectors, Stock Photos & PSD

    D

    School pencil case on a white background | Premium Photo

    Pembahasan:

    Terjemahan soal dan pertanyaannya adalah:

    Apakah saya?

    Alat untuk memotong sesuatu yang terdiri dari dua bilah yang disambung.

    Soal ini membahas tentang fungsi sebuah benda. Fungsinya membantu Anda menempelkan sesuatu ke objek lain.

    Mari kita bahas pilihan jawabannya:

    • Free Gluestick Images --> lem (glue) --> benda yang mengandung bahan lengket untuk menempel sesuatu satu sama lain.
    • Premium Vector | Scissors cartoon --> gunting (scissors) --> benda yang terdiri dari 2 pisau tajam untuk memotong sesuatu.
    • Calculator Vector Images | Free Vectors, Stock Photos & PSD --> kalkulator (calculator) --> benda elektronik untuk membantu menghitung angka.
    • School pencil case on a white background | Premium Photo -> tempat pensil (pencil case) -> tempat untuk membawa pensil dan alat tulis lain.


    Berdasarkan pembahasan pilihan jawaban di atas, maka gambar benda yang benar adalah:

    Premium Vector | Scissors cartoon

    Ingin coba latihan soal dengan kuis online?

    Kejar Kuis
    3.

    Source: whatsnewindonesia.com

    The Independence Day of Indonesia is celebrated on ....

    A

    August the seventieth

    B

    August the seventh

    C

    August the seventeenth

    D

    August seventeen

    Pembahasan:

    Terjemahan soal di atas adalah:

    Hari Kemerdekaan Indonesia dirayakan pada ....

    Berikut terjemahan pilihan jawabannya:

    • August the seventieth - Tujuh puluh Agustus
    • August the seventh - Tujuh Agustus
    • August the seventeenth - Tujuh belas Agustus
    • August seventeen - Agustus tujuh belas

    Untuk menjawab soal di atas, perlu diketahui tata cara penulisan tanggal dalam bahasa Inggris. Dalam bahasa Inggris terdapat 2 cara penulisan tanggal:

    • the --- date (tanggal) --- of --- month (bulan). Contoh: The eleventh of December.
    • month (bulan) --- the --- date (tanggal). Contoh: December the eleventh.

    Angka pada tanggal menggunakan ordinal numbers (bilangan bertingkat) seperti berikut:

    Source: sideplayer.com

    Hari Kemerdekaan Indonesia diperingati pada tanggal 17 Agustus, dalam aturan bahasa Inggris di atas penulisannya menjadi August the seventeenth atau the seventeenth of August.

    Sesuai pilihan jawabannya, maka jawaban yang benar adalah, "August the seventeenth."

    4.

    Look at the picture and label the things in the classroom.

    Source: blogspot.com

    What are the most suitable words for point A - D?

    A

    A globe, a watch, a picture, and a fan.

    B

    An earth, a watch, a picture, and a window.

    C

    A globe, a clock, a picture, and an air conditioner.

    D

    A world, a clock, a picture, and an air conditioner.

    Pembahasan:

    Berikut ini terjemahan soal dan pertanyaannya:

    Amati gambar berikut dan beri nama pada benda-benda di dalam kelas.

    Apa kata-kata yang tepat untuk poin A - D?

    Terjemahan pilihan jawabannya adalah:

    • A globe, a watch, a picture, and a fan. - Sebuah bola dunia, jam tangan, gambar, dan kipas angin.
    • An earth, a watch, a picture, and a window. - Sebuah bumi, jam tangan, gambar, dan jendela.
    • A globe, a clock, a picture, and an air conditioner. - Sebuah bola dunia, jam dinding, gambar dan pendingin ruangan (AC).
    • A world, a clock, a picture, and an air conditioner. - Sebuah dunia, jam dinding, gambar dan pendingin ruangan (AC).

    Soal di atas membahas benda-benda di dalam kelas. Pertanyaannya adalah nama benda yang ada pada poin A - D. Berikut ini penjelasannya:

    • A → bola dunia, di dalam bahasa Inggris disebut globe.
    • B → jam dinding, di dalam bahasa Inggris disebut clock.
    • C → gambar, di dalam bahasa Inggris disebut picture.
    • D → pendingin ruangan, di dalam bahasa Inggris disebut air conditioner.

    Jadi jawaban yang benar untuk poin A - D adalah, "A globe, a clock, a picture, and an air conditioner."

    Ingin cari soal-soal HOTS?

    Soal HOTS
    5.

    Look at the picture and answer the question.

    Source: depositphotos.com

    From the picture, what things can Arya use for Geography class? Geography is the study of landscapes, countries and people.

    A

    Calculator and protractor.

    B

    Basketball and football.

    C

    Test tube and artificial planet.

    D

    Globe and laptop.

    Pembahasan:

    Berikut ini terjemahan soal dan pertanyaan di atas.

    Amati gambar berikut dan jawab pertanyaannya.

    Dari gambar tersebut, apa saja yang bisa digunakan Arya untuk kelas Geografi? Geografi adalah pelajaran tentang lanskap (permukaan bumi), negara, dan masyarakatnya.

    Terjemahan pilihan jawabannya:

    • Calculator and protractor. - Kalkulator dan penggaris busur.
    • Basketball and football. - Bola basket dan bola sepak.
    • Test tube and artificial planet. - Tabung reaksi dan planet tiruan.
    • Globe and laptop. - Bola dunia dan laptop.

    Pada soal terdapat beberapa benda yang digunakan untuk mendukung proses pembelajaran di kelas. Yang ditanyakan adalah benda yang bisa dipakai untuk pelajaran Geography atau Geografi/Ilmu Bumi.

    Untuk mengetahuinya, pilihlah benda yang berhubungan dengan letak wilayah di dunia. Pada gambar, benda yang digunakan untuk kegiatan tersebut adalah bola dunia (globe) untuk mengetahui letak wilayah/peta dan laptop (laptop) untuk menampilkan video atau gambar informasi sebuah wilayah.

    Jadi, jawaban yang benar adalah, "Globe and laptop."

    6.

    Look at the picture and make a sentence.

    Source: slidesharecdn.com

    Make a sentence based on the purple star!Make\ a\ sentence\ based\ on\ the\ purple\ star!

    A

    Carol has Mathematics on Wednesday.

    B

    Peter has Science on Monday.

    C

    Mandy has History on Wednesday.

    D

    Tony has Art on Tuesday.

    Pembahasan:

    Berikut terjemahan soal dan pertanyaannya:

    Amati gambar berikut dan buatlah pertanyaan.

    Buatlah kalimat berdasarkan tanda bintang ungu!

    Terjemahan pilihan jawaban:

    • Carol has Mathematics on Wednesday. - Carol belajar Matematika pada hari Rabu.
    • Peter has Science on Monday. - Peter belajar IPA pada hari Senin.
    • Mandy has History on Wednesday. - Mandy belajar Sejarah pada hari Rabu.
    • Tony has Art on Tuesday. - Tony belajar Kesenian pada hari Selasa.

    Soal di atas membahas tentang jadwal pelajaran 4 siswa, yaitu Carol, Peter, Mandy, dan Tony. Mereka memiliki jadwal berbeda-beda setiap harinya. Tugas Anda adalah membuat kalimat berdasarkan tanda bintang ungu.

    Pada tanda bintang ungu terdapat simbol pelajaran Matematika (Mathematics) dan di bawah kolom Wednesday (Rabu). Bintang ungu juga terdapat pada deret siswa yang bernama Carol. Maka kalimatnya akan menjadi:

    Carol has Mathematics on Wednesday. (Carol belajar Matematika pada hari Rabu.)

    Jadi, kalimat yang benar adalah, "Carol has Mathematics on Wednesday."

    Ingin cari soal-soal AKM?

    Hubungi Kami
    7.

    Gymnasium Images | Free Vectors, Stock Photos & PSD

    Guess the day!

    Yesterday was Tuesday. The students had English practice. Tomorrow, they will have P. E. practice.

    Tomorrow is ....

    A

    Sunday

    B

    Thursday

    C

    Saturday

    D

    Tuesday

    Pembahasan:

    Terjemahan soal dan pertanyaannya adalah:

    Tebak nama harinya!

    Kemarin hari Selasa. Para siswa melakukan latihan bahasa Inggris. Besok, mereka akan melakukan praktek Penjas (Pendidikan Jasmani).

    Besok adalah hari ....

    Terjemahan pilihan jawabannya adalah:

    • Sunday - Minggu
    • Thursday - Kamis
    • Saturday - Sabtu
    • Tuesday - Selasa

    Soal di atas berkaitan dengan nama-nama hari dalam bahasa Inggris. Urutan hari dalam bahasa Inggris adalah:

    Sunday - Monday - Tuesday - Wednesday - Thursday - Friday - Saturday

    Jika kemarin adalah Selasa, maka hari ini adalah Rabu (Wednesday) dan besok adalah Kamis atau Thursday.

    Jadi jawaban yang benar adalah, "Thursday."

    8.

    Look at the picture and answer the question.

    Source: medium.com

    Mr. John is working in India now. He is calling his family in the United Kingdom. Only his wife is speaking to him. His children are still sleeping because it is too early.

    What is the time now in the United Kingdom?

    A

    It's sixteen to three.

    B

    It's three to sixteen.

    C

    It's three o'clock.

    D

    It's three to nine.

    Pembahasan:

    Terjemahan teks dan soalnya adalah:

    Amati gambar berikut dan jawab pertanyaannya.

    Tuan John bekerja di India sekarang. Dia menelepon keluarganya di Inggris Raya. Hanya istrinya yang berbicara dengannya. Anak-anaknya masih tidur karena masih terlalu pagi.

    Jam sekarang berapa di Inggris Raya?

    Gambar pada soal menunjukkan empat waktu berbeda di empat negara. Yang ditanyakan waktu Inggris Raya saat John menelepon keluarganya dari India. India menunjukkan 8:14 am dan Inggris Raya jam 3:44 am.

    Dalam bahasa Inggris ketentuan membaca jam dinding adalah:

    Jam dinding jarum panjang terdapat di kiri, artinya menggunakan kata pengubung 'to'. Cara penulisan jamnya adalah, "menit - to - jam."

    Pada gambar, jam dinding menunjukkan:

    • Menitnya: 16 (sixteen) - merupakan jumlah menit antara jarum panjang dan angka 12.
    • Jamnya: 3 (three).

    Jadi penulisannya, "sixteen to three." (pukul 3 kurang 16 menit).

    Sesuai pilihan jawaban, kalimat yang benar sesuai gambar adalah, "It's sixteen to three."

    Ingin tanya tutor?

    Tanya Tutor
    9.

    Here are Bob's activities on Monday, He does all of them on time and independently.

    Source: pinterest.es

    What are the most possible time for Bob to get up, watch TV, and have dinner?

    A

    5 a.m., 5 p.m., and 7 p.m.

    B

    6:30 p.m., 3 a.m., and 6 a.m.

    C

    7 p.m., 12 a.m., and 9 a.m.

    D

    2 p.m., 1 a.m., and 7 a.m.

    Pembahasan:

    Terjemahan soal dan pertanyaannya adalah:

    Berikut aktivitas Bob di hari Senin, Dia melakukan semua aktivitasnya tepat waktu dan mandiri.

    Kapan waktu yang paling memungkinkan untuk Bob bangun tidur, menonton televisi dan makan malam?

    Pada soal terdapat gambar aktivitas Bob di hari Senin. Yang ditanyakan adalah perkiraan waktu yang sesuai saat Bob bangun tidur, menonton televisi dan makan malam. Untuk memilih pilihan jawaban perlu diketahui tentang perbedaan a.m/AM dan p.m./PM.

    Perbedaan AM dan PM - De Eka

    Penggunaan a.m/p.m pada sistem 12 jam yang kebanyakan dipakai di luar negeri. Contoh: 7 a.m. \rightarrow jam 7 pagi, 7 p.m. \rightarrow jam 7 malam.

    Untuk aktivitas Bob:

    • Get up \rightarrow pagi hari \rightarrow biasanya jam 4 - 6 a.m.
    • Watch TV \rightarrow sore hari \rightarrow 3 - 5 p.m.
    • Have dinner \rightarrow malam hari \rightarrow biasanya jam 7 p.m.

    Sesuai pilihan jawaban, maka jawaban yang benar adalah, "5 a.m., 5 p.m., and 7 p.m."

    10.

    Look at the following schedule and complete the dialog.

    Source: educaplay.com

    Elena: I can't wait for the break time. I need fresh air after the Math test.

    Julian: Me, too. The test is difficult this time. How long will be the break time?

    Elena: It will be ________.

    A

    thirty minutes

    B

    twenty minutes

    C

    fifteen minutes

    D

    ten minutes

    Pembahasan:

    Terjemahan soal dan pertanyaan di atas adalah:

    Amati jadwal berikut dan lengkapi dialognya

    Elena: Saya tidak sabar menunggu waktu istirahat. Saya butuh udara segar setelah tes Matematika.
    Julian: Saya juga. Ujiannya sulit kali ini. Berapa lama waktu istirahat?
    Elena: Itu akan berlangsung selama ________.

    Terjemahan pilihan jawabannya adalah:

    • thirty minutes - 30 menit
    • twenty minutes - 20 menit
    • fifteen minutes - 15 menit
    • ten minutes - 10 menit

    Jadwal pada soal merupakan jadwal sekolah Elena yang terdiri 5 periode dalam satu hari dengan waktu yang berbeda-beda. Yang ditanyakan adalah berapa lama waktu istirahat pertama (break).

    Sesuai tabel, waktu istirahat pertama terletak setelah Periode 2 yaitu 10.55 sampai 11.15. Untuk mengetahui berapa lamanya \rightarrow 11.15 - 10.55 = 20.

    Jadi, lamanya istirahat pertama adalah, "twenty minutes."

    Daftar dan dapatkan akses ke puluhan ribu soal lainnya!

    Buat Akun Gratis