Contoh Soal

Good Advice – Bahasa Inggris SMA

Sampel materi untuk guru yang ingin cari soal latihan. Temukan bank soal lengkap dan update dengan cara mendaftar gratis. Kirim soal-soal ini ke murid di kelas Bapak/Ibu Guru lewat Google Classroom, dalam bentuk kuis online, tautan kuis, file kuis, atau cetak langsung!

    1.

    Choose the right answer.

    Free Vector | Hand drawn girl with a cute dress

    Sherly: What do you think of my appearance? Do I look okay with this dress?

    Rachel: You look fabulous! But it will be more elegant if you wear these necklaces.

    Sherly: That’s right!

    The underlined sentence is the expression of ...

    A

    asking for suggestion

    B

    making offers

    C

    accepting suggestion

    D

    making suggestion

    E

    declining offers

    Pembahasan:

    Pilihlah jawaban yang benar!

    Sherly: Apa pendapatmu tentang penampilanku? Apakah aku terlihat oke dengan gaun ini?

    Rachel: Kamu terlihat luar biasa! Namun akan lebih elegan jika memakai kalung tersebut.

    Sherly: Benar!

    Kalimat yang digarisbawahi adalah ekspresi ...

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • asking for suggestion – meminta saran
    • making offers – membuat penawaran
    • accepting suggestion – menerima saran
    • making suggestion – membuat saran
    • declining offers – menolak penawaran

    Soal tersebut meminta kita untuk menentukan ekspresi yang tepat dari kalimat yang digarisbawahi. Dialog di atas membicarakan tentang penampilan Sherly saat memakai gaun. Kalimat yang digarisbawahi adalah kalimat "But it will be more elegant if you wear these necklaces", yang bermakna bahwa Sherly akan lebih elegan jika memakai kalung tersebut. Kalimat tersebut adalah ekspresi dalam memberikan saran atau expression of giving suggestion.

    Contoh dari ekspresi dalam memberikan saran:

    1. Let's go to the park!
    2. You should help your parents. 
    3. How about watching television?
    4. It will be better if you take a rest.

    Jadi, jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah “making suggestion”. 

    2.

    Why does Elsa can’t study seriously?

    A

    She has a new roommate.

    B

    Her roommate plays music too loud. 

    C

    She is afraid to talk to her roommate.

    D

    She does not understand the materials.

    E

    Her roommate won’t talk to her about the problems.

    Pembahasan:

    Baca dialognya dan pilih jawaban yang benar.

    Anna: Hai, Elsa. Bagaimana teman sekamar barumu?

    Elsa: Ya, dia baik. Tapi satu hal yang saya tidak suka dari dia adalah dia selalu memainkan musik yang sangat keras. Saya tidak bisa belajar dengan baik karena itu.

    Anne: Mengapa kamu tidak membicarakannya saja dengannya? Jika aku jadi kamu, aku akan mencoba mengkomunikasikannya.

    Elsa: Apakah ini akan berhasil?

    Anne: Kamu harus mencobanya dulu. Dia adalah orang yang baik, aku yakin dia akan mengerti.

    Mengapa Elsa tidak bisa belajar dengan serius?

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • She has a new roommate – Dia punya teman sekamar baru
    • Her roommate plays music too loud – Teman sekamarnya memainkan musik terlalu keras
    • She is afraid to talk to her roommate – Dia takut untuk berbicara dengan teman sekamarnya
    • She does not understand the materials – Dia tidak mengerti materinya
    • Her roommate won’t talk to her about the problems – Teman sekamarnya tidak mau berbicara dengannya tentang masalah tersebut

    Soal tersebut menanyakan penyebab yang membuat Elsa tidak bisa belajar dengan fokus atau serius. Untuk menjawabnya dengan benar, kita bisa menemukan kata kunci pada dialog tersebut. Dialog di atas membicarakan tentang teman sekamar Elsa. Pada dialog di atas, kalimat berikut merupakan kata kuncinya:

    • "But one thing that I don’t like about her is she always plays very loud music. I can’t study properly because of it." (Elsa, baris kedua)

    Kalimat tersebut bermakna bahwa satu hal yang Elsa tidak suka dari temannya adalah ia selalu memainkan musik yang sangat keras sehingga Elsa tidak bisa belajar dengan baik karena itu.

    Jadi, jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah "Her roommate plays music too loud”. 

    Ingin coba latihan soal dengan kuis online?

    Kejar Kuis
    3.

    Complete the dialogue below.

    Premium Vector | Exhausted female office worker, manager or clerk sitting  at desk with full of documents, corporate woman stressed working overtime  in cartoon illustration

    Renny: I’ve been working since 8 in the morning. Now, I feel tired and hungry.

    Dan: ______

    A

    Why don’t you take a rest and eat your lunch?

    B

    How about coming with us to watch movies together after work?

    C

    Let’s go shopping and bowling tonight!

    D

    I advise you to go to the market and buy some equipment.

    E

    You should see the doctor and take some medicines.

    Pembahasan:

    Lengkapi dialog di bawah ini!

    Renny: Saya sudah bekerja sejak pukul 8 pagi. Sekarang, saya merasa lelah dan lapar.

    Dan: ______

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • Why don’t you take a rest and eat your lunch? – Mengapa kamu tidak istirahat dan makan siang?
    • How about coming with us to watch movies together after work? –  Bagaimana kalau ikut dengan kita untuk menonton film bersama setelah bekerja?
    • Let’s go shopping and bowling tonight! –  Ayo belanja dan bermain bowling malam ini!
    • I advice you to go to the market and buy some equipments – Aku menyarankanmu untuk pergi ke pasar dan membeli beberapa peralatan
    • You should see the doctor and take some medicines – Kamu harus menemui dokter dan minum obat

    Soal tersebut meminta kita untuk menentukan kalimat yang tepat untuk dialog tersebut. Pada dialog di atas, Renny berkata bahwa ia lelah dan lapar karena sudah bekerja sejak pagi. Untuk memberikan saran yang tepat, kita dapat menganalisis pilihan jawaban satu-persatu. 

    Mari kita analisis pilihan jawabannya:

    • Why don’t you take a rest and eat your lunch? → Pilihan ini benar karena istirahat dan makan siang merupakan saran yang baik ketika seseorang merasa lelah dan lapar.
    • How about coming with us to watch movies together after work? → Pilihan ini salah karena bukan merupakan saran yang tepat untuk seseorang yang sedang lelah.
    • Let’s go shopping and bowling tonight! → Pilihan ini salah karena bukan merupakan saran yang tepat untuk seseorang yang sedang lelah.
    • I advice you to go to the market and buy some equipments → Pilihan ini salah karena bukan merupakan saran yang tepat untuk seseorang yang sedang lelah.
    • You should see the doctor and take some medicines → Pilihan ini salah karena bukan merupakan saran yang tepat untuk seseorang yang sedang lelah.

    Jadi, jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah “Why don’t you take a rest and eat your lunch?”. 

    4.

    The underlined expression expresses ....

    A

    making suggestions

    B

    asking for suggestions

    C

    declining suggestions

    D

    rejecting suggestions

    E

    refusing suggestions

    Pembahasan:

    Baca dialognya dan pilih jawaban yang benar.

    Bryan: Aku rasa aku harus menyelesaikan tugasku secepat mungkin.

    Mike: Benar! Ada begitu banyak tenggat waktu di minggu ini.

    Bryan: Ayo kita lakukan bersama! Apakah kamu tahu di mana kita harus melakukannya?

    Mike: Lebih baik kita pergi ke perpustakaan. Tempat yang tenang akan membantu kita lebih fokus pada materi yang sedang kita kerjakan.

    Bryan: Kedengarannya bagus!

    Ekspresi yang digarisbawahi mengungkapkan ....

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • making suggestions – membuat saran
    • asking for suggestions – meminta saran
    • declining suggestions – menolak saran
    • rejecting suggestions – menolak saran
    • refusing suggestions – menolak saran

    Soal tersebut meminta kita untuk menentukan ekspresi sesuai dengan kalimat yang digarisbawahi. Dialog di atas membicarakan ide tempat yang bisa mereka gunakan untuk mengerjakan tugas. Pada dialog di atas, kalimat yang digarisbawahi adalah kalimat, "Do you have any idea where we should do it?", yang bermakna bahwa apakah Mike tahu di mana mereka harus mengerjakan tugas bersama. Kalimat tersebut merupakan ekspresi dalam meminta saran.

    Berikut contoh ekspresi dalam memberikan saran atau expression of asking for suggestion.

    1. Do you have any ideas for me?
    2. What should I do?
    3. Would you mind giving me your suggestion?

    Jadi, jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah "asking for suggestions”. 

    Ingin cari soal-soal HOTS?

    Soal HOTS
    5.

    The one who offers help is ....

    A

    Mrs. Anne

    B

    Sandra

    C

    Mrs. Anne and Sandra

    D

    Sandra and her friend

    E

    Sandra’s mom

    Pembahasan:

    Baca dialognya dan pilih jawaban yang benar!

    Sandra: Halo, Bu Anne. Ibu terlihat sangat sibuk. Apakah Ibu membutuhkan bantuan saya?

    Nyonya Anne: Oh, ya tolong. Bisakah kamu membawa buku-buku ini ke meja saya?

    Sandra: Jangan khawatir. Saya akan melakukannya. Apa ada yang lain?

    Nyonya Anne: Saya ingin kamu mencetak file ini untuk kelas kita. Tolong jadikan 40 lembar kertas ini. Kamu bisa menggunakan komputer di sana.

    Sandra: Baik. Saya bisa, Bu.

    Nyonya Anne: Terima kasih, Sandra. Saya sangat menghargai bantuanmu.

    Sandra: Sama-sama, Bu.

    Orang yang menawarkan bantuan adalah ....

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • Mrs. Anne – Nyonya Anne
    • Sandra – Sandra
    • Mrs. Anne and Sandra – Nyonya Anne dan Sandra
    • Sandra and her friend – Sandra dan temannya
    • Sandra’s mom – Ibunya Sandra

    Soal tersebut menanyakan siapa yang menawarkan bantuan sesuai dengan dialog di atas. Untuk menjawabnya dengan benar, kita harus mengetahui isi dialog tersebut dan mencari kata kuncinya.

    Pada dialog tersebut, Sandra berkata, "Hello, Mrs. Anne. You look so busy. Do you need my help?". Kalimat ini mengandung ekspresi dalam menawarkan bantuan. Ekspresi tersebut menunjukkan bahwa Sandra menawarkan bantuannya kepada Mrs. Anne karena ia telah melihat Mrs. Anne yang sangat sibuk.

    Berikut contoh dari ekspresi dalam menawarkan bantuan:

    1. Can I help you?
    2. May I give you a hand?
    3. I will help you if you want.

    Jadi, jawaban yang tepat adalah "Sandra”. 

    6.

    Choose the right answer for the following situation.

    Free Photo | Sandwich

    It’s lunchtime, but you are busy with your school project. Your friend offers you a sandwich. You accept her offers by saying ...

    A

    I’d love to. Thanks.

    B

    I’d better not.

    C

    Look delicious, but I need to finish my work.

    D

    Don’t worry. I can help you.

    E

    No, thanks. I bring my own lunch.

    Pembahasan:

    Pilih jawaban yang tepat untuk situasi berikut.

    Ini waktu makan siang, tapi kamu sibuk dengan proyek sekolahmu. Temanmu menawarkanmu sandwich. Kamu menerima tawarannya dengan mengatakan ...

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • I’d love to. Thanks – Dengan senang hati. Terima kasih
    • I’d better not – Sebaiknya tidak
    • Look delicious, but I need to finish my work – Terlihat enak, tapi aku harus menyelesaikan pekerjaanku
    • Don’t worry. I can help you – Jangan khawatir. Aku dapat membantumu
    • No, thanks. I bring my own lunch – Tidak, terima kasih. Aku membawa makan siang sendiri

    Soal tersebut meminta kita untuk memilih ungkapan yang tepat untuk menerima tawaran sesuai dengan situasi di atas. Untuk dapat menjawabnya dengan benar, kita harus memahami situasinya. Pada dialog di atas, temanmu menawarkanmu sandwich ketika jam makan siang. Untuk menerima tawarannya, kita dapat menggunakan expression of accepting an offer.

    Berikut contoh dari ekspresi dalam menerima tawaran:

    1. Yes, please. That would be nice.
    2. Sure, thank you.
    3. Yes, if you wouldn't mind. 

    Jadi, jawaban yang tepat adalah "I’d love to. Thanks”. 

    Ingin cari soal-soal AKM?

    Hubungi Kami
    7.

    Choose the right offer for the following situation.

    Heavy Box Images | Free Vectors, Stock Photos & PSD

    You look at your friend in front of his apartment. He can’t move the heavy boxes. 

    A

    Should I buy some?

    B

    You should exercise more.

    C

    Would you like me to open the boxes?

    D

    Let the others know about your problems.

    E

    Can I give you a hand?

    Pembahasan:

    Pilih ekspresi dalam memberikan tawaran yang tepat untuk situasi berikut!

    Kamu melihat temanmu di depan apartemennya. Dia tidak bisa memindahkan kotak yang berat.

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • Should I buy some? – Haruskah aku membelinya?
    • You should exercise more – Kamu harus berolahraga lebih rajin
    • Would you like me to open the boxes? – Apakah kamu ingin saya membuka kotaknya?
    • Let the others know about your problems – Beri tahu yang lain tentang masalahmu
    • Can I give you a hand? – Bolehkah aku membantumu?

    Soal tersebut meminta kita untuk memilih ekspresi menawarkan bantuan yang tepat untuk situasi pada soal. Untuk dapat menjawabnya dengan benar, kita mengetahui situasinya.

    Pada situasi di atas, kamu dihadapkan oleh situasi dimana kamu melihat temanmu yang kesusahan memindahkan kotak yang berat. Kemudian, kamu menawarkan bantuanmu kepadanya. Berikut contoh dari ekspresi dalam menawarkan bantuan:

    1. Can I help you?
    2. May I give you a hand?
    3. I will help you if you want.

    Dari beberapa pilihan jawaban di atas, pilihan yang paling tepat adalah "Can I give you a hand?", yang bermakna "Bolehkah aku membantumu?".

    8.

    Cooking Images | Free Vectors, Stock Photos & PSD

    Choose the right answer.

    Jessica: I _____ do the cooking if you like.

    Nathan: Thank you, that would be great.

    A

    will

    B

    should

    C

    might

    D

    won’t

    E

    cannot

    Pembahasan:

    Pilih saran yang tepat untuk temanmu!

    Jessica: Aku _____ memasak jika kamu mau.

    Nathan: Terima kasih, itu akan sangat hebat.

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • will – akan
    • should – sebaiknya
    • might – mungkin
    • won’t – tidak akan
    • cannot – tidak bisa

    Soal tersebut meminta kita untuk menyelesaikan dialog berikut dengan modal yang benar sesuai dengan dialog di atas. Untuk dapat menjawabnya dengan benar, kita harus memahami isi dialog tersebut dan mengetahui fungsi modal yang ada. Berikut penjelasan singkat mengenai fungsi dari modal-modal tersebut:

    1. Will → Digunakan untuk mengungkapkan sesuatu yang akan dilakukan.
    2. Should → Digunakan untuk mengungkapkan nasehat atau saran.
    3. Might → Digunakan untuk mengungkapkan kemungkinan
    4. Won't → Digunakan untuk mengungkapkan sesuatu yang tidak akan dilakukan.
    5. Can't → Digunakan untuk mengungkapkan kemampuan, izin, maupun penawaran.

    Mari kita isi dialog di atas.

    • Jessica: I will do the cooking if you like. → Mengungkapkan penawaran dengan mengatakan sesuatu yang akan dia lakukan.
    • Nathan: Thank you, that would be great.

    Jadi, jawaban yang tepat adalah "will”. 

    Ingin tanya tutor?

    Tanya Tutor
    9.

    The bold sentence shows ....

    A

    suggestions

    B

    offer

    C

    opinion 

    D

    agreement

    E

    compliment

    Pembahasan:

    Baca dialognya dan pilih jawaban yang benar.

    Bryan: Aku rasa aku harus menyelesaikan tugasku secepat mungkin.

    Mike: Benar! Ada begitu banyak tenggat waktu di minggu ini.

    Bryan: Ayo kita lakukan bersama! Apakah kamu tahu di mana kita harus melakukannya?

    Mike: Lebih baik kita pergi ke perpustakaan. Tempat yang tenang akan membantu kita lebih fokus pada materi yang sedang kita kerjakan.

    Bryan: Kedengarannya bagus!

    Ekspresi yang digarisbawahi mengungkapkan ....

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • making suggestions – membuat saran
    • asking for suggestions – meminta saran
    • declining suggestions – menolak saran
    • rejecting suggestions – menolak saran
    • refusing suggestions – menolak saran

    Soal tersebut meminta kita untuk menentukan ekspresi sesuai dengan kalimat yang digarisbawahi. Dialog di atas membicarakan ide tempat yang bisa mereka gunakan untuk mengerjakan tugas. Pada dialog di atas, kalimat yang digarisbawahi adalah kalimat, "Do you have any idea where we should do it?", yang bermakna bahwa apakah Mike tahu di mana mereka harus mengerjakan tugas bersama. Kalimat tersebut merupakan ekspresi dalam meminta saran.

    Berikut contoh ekspresi dalam memberikan saran atau expression of asking for suggestion.

    1. Do you have any ideas for me?
    2. What should I do?
    3. Would you mind giving me your suggestion?

    Jadi, jawaban yang tepat untuk pertanyaan tersebut adalah "suggestions”. 

    10.

    Complete the dialogue below with the right offer.

    Burger Images | Free Vectors, Stock Photos & PSD

    Mila: I want to buy some burgers, but it’s raining outside. Should I go there by taxi?

    Fika: Wait, did you bring your umbrella? 

    Mila: I leave it at home.

    Fika: ______.

    Mila: I’d love to if you wouldn’t mind.

    A

    You shouldn’t go there.

    B

    Don’t worry. I’ll lend you mine.

    C

    You should wait until the rain stop.

    D

    Could you go there now?

    E

    You’d better buy the umbrella.

    Pembahasan:

    Selesaikan dialog di bawah ini dengan ekspresi memberikan tawaran yang tepat!

    Mila: Saya mau beli burger, tapi di luar hujan. Haruskah saya pergi ke sana dengan taksi?

    Fika: Tunggu, apa kamu membawa payung?

    Mila: Saya meninggalkannya di rumah.

    Fika: ______.

    Mila: Saya akan senang jika kamu tidak keberatan.

    Sedangkan terjemahan pilihan jawaban tersebut adalah sebagai berikut.

    • You shouldn’t go there – Kamu sebaiknya tidak pergi ke sana
    • Don’t worry. I’ll lend you mine – Jangan khawatir. Aku akan meminjamkanmu payungku
    • You should wait until the rain stop – Kamu harus menunggu sampai hujan berhenti
    • Could you go there now? – Bisakah kamu pergi ke sana sekarang?
    • You’d better buy the umbrella – Sebaiknya kamu membeli payung

    Soal tersebut meminta kita untuk melengkapi dialog di atas dengan ekspresi memberikan tawaran yang tepat. Untuk dapat menjawabnya dengan benar, kita harus memahami isi dialog tersebut.

    Pada dialog di atas, Mila ingin membeli burger, namun masih hujan. Fika menanyakan apakah ia membawa payungnya atau tidak. Namun, Mila tidak membawanya. Lau, perhatikan kalimat pada baris terakhir berikut.

    • "I’d love to if you wouldn’t mind." (Mila, baris kelima) → Mila berkata bahwa ia akan senang jika Fika tidak keberatan. Dari kalimat tersebut, kita bisa menyimpulkan bahwa Fika menawarkan bantuan kepada Mila, yaitu meminjamkan payungnya.

    Jadi, jawaban yang tepat adalah "Don’t worry. I’ll lend you mine”. 

    Daftar dan dapatkan akses ke puluhan ribu soal lainnya!

    Buat Akun Gratis