Pembahasan:
Tanda titik (.) digunakan untuk mengakhiri kalimat pernyataan atau pemberitahuan.
Adel: Kenapa kamu bersedih, Rey (1)
Rey: Es krim milikku jatuh, Del (2)
Adel: Kenapa kamu tidak membeli lagi (3)
Rey: Uangku sudah habis (4)
Kalimat yang perlu diakhiri tanda titik adalah kalimat nomor (2) dan (4), yaitu
Es krim milikku jatuh, Del
Uangku sudah habis
Kalimat nomor (2) dan (4) adalah kalimat pernyataan sehingga perlu diakhiri tanda titik (.).
Kalimat nomor (1) dan (3) adalah kalimat tanya karena ada kata tanya kenapa. Kalimat tanya perlu diakhiri tanda tanya (?).
Berikut teks dialog lengkapnya setelah diperbaiki.
Adel: Kenapa kamu bersedih, Rey?
Rey: Es krim milikku jatuh, Del.
Adel: Kenapa kamu tidak membeli lagi?
Rey: Uangku sudah habis.