Bank Soal IPS SD Peran Indonesia dalam ASEAN

Soal

Pilgan

Pembentukan ASC dilatarbelakangi oleh ....

A

konflik yang terjadi di ASEAN

B

kemiskinan yang terjadi di ASEAN

C

perekonomian yang menurun di ASEAN

D

keinginan meningkatkan hubungan yang akrab antarnegara ASEAN

Pembahasan:

Asean Security Community (ASC) adalah gagasan mengenai keamanan negara di ASEAN. Pembentukan ASC digagas oleh negara Indonesia. ASC dimaksudkan untuk memperkuat kerja sama mengenai keamanan dan politik di ASEAN.

Pembentukan ASC dilatarbelakangi oleh beberapa hal berikut.

  • Konflik-konflik yang dialami oleh negara ASEAN.
  • Peristiwa pemboman yang terjadi di Amerika Serikat tanggal 11 September 2001 yang menyebabkan pemerintah Indonesia ingin memperkuat kerja sama keamanan di ASEAN.
  • Kekuatan dari setiap negara ASEAN cukup besar sehingga berperan dalam mendorong pembentukan ASC.

Indonesia membentuk ASC dengan tujuan menanggulangi kejahatan dan kekerasan militer dan nonmiliter seperti separatisme, terorisme, perampokan, dan kejahatan lintas negara. ASC juga dibentuk untuk menyediakan mekanisme di mana konflik-konflik di ASEAN dapat diselesaikan secara damai.

Berdasarkan penjelasan tersebut, maka dapat disimpulkan bahwa pembentukan ASC dilatarbelakangi oleh konflik yang terjadi di ASEAN.

K13 Kelas VI IPS Sosiologi Peran Indonesia dalam Kerja Sama ASEAN Peran Indonesia dalam ASEAN Skor 2
Memahami LOTS
Video
03 November 2020
Peran Indonesia dalam ASEAN | IPS | Kelas VI
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal