Bank Soal Biologi SMA Adaptasi dan Mitigasi

Soal

Pilgan

Perhatikan gambar berikut ini!

Sumber: dlh.bulelengkab.go.id

Upaya mitigasi seperti pada gambar akan mengurangi dampak pencemaran sampah terhadap lingkungan, karena ....

A

jumlah produksi sampah domestik akan menurun

B

sampah B3 akan terurai dan aman untuk dibuang langsung ke badan air

C

sampah yang masih bisa didaur ulang tidak terbuang langsung dan mencemari lingkungan

D

sampah lebih mudah terurai dan bercampur secara alami dengan lingkungan

E

gas yang dihasilkan oleh penguraian sampah akan ditampung dan digunakan sebagai bahan bakar

Pembahasan:

Pada gambar, masing-masing kotak sampah diberikan tanda sesuai dengan jenis sampah, yaitu sampah kertas, kaca/besi, plastik, dan organik. Pengelompokan atau pemilahan jenis sampah tersebut merupakan upaya mitigasi yang akan mengurangi dampak pencemaran sampah terhadap lingkungan. Sampah yang telah dipilah akan lebih mudah diolah atau didaur ulang. Sampah organik, seperti sisa makanan, sisa sayuran, dan daun-daun kering, dapat diolah menjadi pupuk kompos yang berguna untuk tanaman. Sampah plastik dapat didaur ulang menjadi bijih plastik kembali atau dimanfaatkan untuk fungsi lain. Sampah kertas juga dapat didaur ulang menjadi kertas daur ulang atau berbagai hiasan. Sampah kaca dapat dihancurkan dan dibuat ulang menjadi kaca. Sampah besi dapat diubah menjadi bentuk lain agar dapat dimanfaatkan kembali.

Upaya-upaya tersebut dapat mengurangi dampak pencemaran sampah terhadap lingkungan karena sampah bisa dimanfaatkan kembali. Selain itu, sampah yang masih bisa didaur ulang tidak akan terbuang langsung dan mencemari lingkungan. Jika semua jenis sampah tercampur, maka akan lebih sulit untuk mengolahnya. Kemungkinan besar sampah akan dibuang langsung ke tempat penampungan akhir, menumpuk, atau bahkan terbawa ke badan air (sungai, danau, dan laut).

Jadi, jawaban yang paling tepat adalah sampah yang masih bisa didaur ulang tidak terbuang langsung dan mencemari lingkungan.

K13 Kelas X Biologi Biologi Perubahan dan Pelestarian Lingkungan Hidup Adaptasi dan Mitigasi Skor 2
KurMer Kelas X Biologi Ekosistem dan perubahan lingkungan Skor 2
LOTS Memahami
Video
22 September 2020
Klasifikasi Makhluk Hidup | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal