Bank Soal IPS SMP Interaksi Antarruang di Benua-Benua di Dunia

Soal

Pilgan

Interaksi antarruang benua Asia dan benua lainnya di bidang politik dapat memberikan manfaat berupa ....

A

pemerintahan di setiap negara menjadi lebih otoriter

B

penyaluran aspirasi rakyat hanya bisa dilakukan lewat partai politik

C

penduduk menjadi kurang peduli terhadap hak dan kewajiban di negara sendiri

D

setiap negara dapat saling membantu dalam berbagai hal termasuk transparansi dan demokrasi

Pembahasan:

Interaksi antarruang di Asia dan benua lainnya dapat memengaruhi kehidupan politik di negara-negara tersebut. Sistem pemerintahan dan demokrasi yang dipilih banyak negara umumnya adalah hasil pengaruh dari negara lain yang lebih dulu menerapkannya. Meskipun terdapat penyesuaian, tetapi biasanya mengacu pada sistem pemerintahan dan demokrasi negara tertentu.

Dinamika kehidupan politik suatu negara tidak lepas dari interaksi dalam bentuk komunikasi antarwilayah atau antarnegara di dunia. Interaksi tersebut dapat memberikan pengaruh positif dan pengaruh negatif. Pengaruh positif/manfaat yang dirasakan dari interaksi antarnegara di benua adalah sebagai berikut.

  • Setiap negara dapat saling membantu dalam berbagai hal termasuk transparansi dan demokrasi.
  • Semakin banyak penduduk yang mendapat pendidikan sehingga semakin peduli terhadap hak dan kewajibannya termasuk dalam bidang politik.
  • Semakin mudah menyalurkan aspirasi rakyat, tidak hanya melalui partai politik, tetapi juga bisa melalui lembaga swadaya masyarakat (LSM), media massa, dan media online.

Berdasarkan penjelasan tersebut, maka interaksi antarruang benua Asia dan benua lainnya di bidang politik dapat memberikan manfaat berupa setiap negara dapat saling membantu dalam berbagai hal termasuk transparansi dan demokrasi.



K13 Kelas IX IPS Geografi Benua-Benua di Dunia Interaksi Antarruang di Benua-Benua di Dunia Skor 2
Video Memahami LOTS
Video
14 Maret 2021
Interaksi Antarruang di Benua-Benua di Dunia | IPS | Kelas IX
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal