Bank Soal IPA SMP Pemuaian

Soal

Pilgan

Berikut merupakan rangkaian alarm kebakaran yang memanfaatkan termostat bimetal.

  • (i) bel berbunyi
  • (ii) rangkaian listrik menutup
  • (iii) kondisi normal, rangkaian listrik terbuka
  • (iv) bimetal melengkung
  • (v) listrik mengalir
  • (vi) panas kebakaran memuaikan bimetal
  • (vii) terjadi kebakaran

Dari rangkaian tersebut, urutan cara kerja termostat bimetal pada alarm kebakaran yang benar adalah ....

A

(iii), (vi), (vii), (v), (ii), (iv), (i)

B

(iii), (vii), (vi), (iv), (ii), (v), (i)

C

(vii), (iii), (vi), (iv), (ii), (v), (i)

D

(vii), (iii), (vi), (iv), (v), (ii), (i)

Pembahasan:

Cara kerja termostat bimetal pada alarm kebakaran.

  • (iii) Pada kondisi normal (tidak terjadi kebakaran), rangkaian alarm berada pada kondisi terbuka (tidak ada aliran listrik).
  • (vii) Saat terjadi kebakaran, panas dari kebakaran akan menyebabkan (vi) pemuaian pada bimetal. Pemuaian ini menyebabkan bimetal melengkung.
  • (iv) Saat bimetal melengkung, maka rangkaian yang awalnya terbuka menjadi tertutup.
  • (ii) Karena rangkaian tertutup, maka (v) listrik menjadi bisa mengalir.
  • (i) Aliran listrik mengaktifkan bel dan berbunyilah alarm kebakaran.

Jadi urutan cara kerja termostat bimetal pada alarm kebakaran yang benar adalah (iii), (vii), (vi), (iv), (ii), (v), (i).

K13 Kelas VII IPA Fisika Suhu dan Kalor Pemuaian Skor 3
Mengaplikasikan LOTS
Video
16 Maret 2020
Alat-Alat Optik | IPA | Kelas IV
Rangkuman
28 Mei 2020
Bab 5 | Bagian Tubuh Hewan | IPA | Kelas 4

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal