Bank Soal Biologi SMA DNA

Soal

Pilgan

Berdasarkan percobaan Matthew Meselson dan Franklin Stahl, dengan pembiakan bakteri Escherichia coli di medium isotop nitrogen berat untuk melihat proses DNA yang diwariskan generasi ke generasi berikutnya, hipotesis replikasi DNA yang mendukung percobaan tersebut yaitu model ....

A

konservatif

B

semikonservatif

C

dispersif

D

semidispersif

E

konservatif-dispersif

Pembahasan:

Proses replikasi DNA merupakan proses pembentukan rantai DNA baru yang dijelaskan dalam tiga hipotesis model, yaitu konservatif, semikonservatif, dan dispersif. Matthew Meselson dan Franklin Stahl dalam percobaannya menggunakan pembiakan bakteri Escherichia coli di medium isotop nitrogen berat 15N untuk melihat proses DNA yang diwariskan generasi ke generasi berikutnya. Kemudian hasil generasi pertama dipindahkan ke medium isotop nitrogen ringan 14N. Hasil ekstraksi DNA yang disentrifugasi menghasilkan DNA hibrid (15N - 14N). Hal tersebut mematahkan model replikasi konservatif. Selanjutnya, sampel DNA bakteri diekstraksi kembali menghasilkan DNA ringan dan DNA hibrid. Hal ini mematahkan hipotesis model dispersif dan mendukung model semikonservatif.

Jadi jawaban yang sesuai untuk pertanyaan tersebut adalah semikonservatif.

K13 Kelas XII Biologi Biologi Genetika DNA Skor 1
LOTS Mengetahui
Video
08 Maret 2022
DNA | Biologi | Kelas XII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal