Bank Soal Biologi SMA Sistem Endokrin Manusia

Soal

Pilgan

Perhatikan pernyataan berikut ini!

  1. Penurunan kadar kalsium dalam darah
  2. Peningkatan iritabilitas sistem neuromaskular
  3. Kejang otot
  4. Pelemahan tulang

Berdasarkan pernyataan di atas yang merupakan tanda-tanda terjadinya hipoparatiroidisme ditunjukkan oleh nomor ....

A

1, 2, dan 3

B

1 dan 3

C

2 dan 4

D

4 saja

E

1, 2, 3, dan 4

Pembahasan:

Hipoparatiroidisme adalah kondisi di mana hormon parathormon yang disekresi jumlahnya di bawah normal. Hormon parathormon berfungsi mengendalikan keseimbangan kalsium dan fosfat dalam tubuh. Jika jumlah hormon ini disekresikan di bawah normal maka akan menyebabkan penurunan kadar kalsium dalam darah, peningkatan iritabilitas sistem neuromaskular, dan kejang otot.

Jadi yang merupakan tanda-tanda terjadinya hipoparatiroidisme ditunjukkan oleh nomor 1, 2, dan 3.


*Nomor 4 (pelemahan tulang) adalah tanda-tanda hiperparatiroidisme (kelebihan hormon parathormon).

Video
22 September 2020
Klasifikasi Makhluk Hidup | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal