Bank Soal Matematika SMP Pemusatan Data: Mean, Median, Modus

Soal

Pilgan

Meghan memiliki sebuah kios buah yang menjual 3 jenis buah, yaitu manggis, sirsak, dan kelengkeng. Meghan mencatat hasil penjualan selama 5 hari dalam sebuah diagram batang.


*dalam satuan kg


Meghan mendapatkan keuntungan yang berbeda-beda dari setiap jenis buah yang dijualnya. Buah manggis mendapatkan keuntungan Rp2.000,00/ons, buah sirsak dengan keuntungan Rp2.500,00/ons, dan buah kelengkeng mendapatkan keuntungan Rp3.500/ons. Rata-rata keuntungan yang didapat oleh Meghan selama 5 hari berjualan adalah ....

A

Rp1.095.000,00

B

Rp1.045.000,00

C

Rp975.000,00

D

Rp915.000,00

Pembahasan:

Diketahui:

Hasil penjualan selama 5 hari yang disajikan pada diagram batang pada soal dengan rincian sebagai berikut.

  • Senin
  • Manggis: 14 kg
  • Sirsak: 6 kg
  • Kelengkeng: 9 kg
  • Selasa
  • Manggis: 5 kg
  • Sirsak: 7 kg
  • Kelengkeng: 13 kg
  • Rabu
  • Manggis: 12 kg
  • Sirsak: 8 kg
  • Kelengkeng: 4 kg
  • Kamis
  • Manggis: 3 kg
  • Sirsak: 5 kg
  • Kelengkeng: 6 kg
  • Jumat
  • Manggis: 7 kg
  • Sirsak: 11 kg
  • Kelengkeng: 12 kg

Setiap jenis buah mendapatkan keuntungan yang berbeda (satuan yang diberikan dalam ons sehingga harus diubah dahulu ke kg dengan perbandingan 1 kg = 10 ons).

  • Manggis: Rp2.000,00/ons = Rp20.000,00/kg
  • Sirsak: Rp2.500,00/ons = Rp25.000,00/kg
  • Kelengkeng: Rp3.500,00/ons = Rp35.000,00/kg

Ditanya:

Rata-rata keuntungan yang didapat oleh Meghan selama 5 hari berjualan?

Dijawab:

Banyaknya setiap jenis buah hasil penjualan selama 5 hari:

  • Manggis =14+5+12+3+7=41=14+5+12+3+7=41
  • Sirsak =6+7+8+5+11=37=6+7+8+5+11=37
  • Kelengkeng =9+13+4+6+12=44=9+13+4+6+12=44

Setiap jenis buah dikalikan dengan keuntungan yang didapat:

  • Manggis =41×Rp20.000,00=Rp820.000,00=41\times Rp20.000,00=Rp820.000,00
  • Sirsak =37×Rp25.000,00=Rp925.000,00=37\times Rp25.000,00=Rp925.000,00
  • Kelengkeng =44×Rp35.000,00=Rp1.540..000,00=44\times Rp35.000,00=Rp1.540..000,00

Total keuntungan yang didapat selama 5 hari berjualan adalah

U=Rp820.000,00+Rp925.000,00+Rp1.540.000,00U=Rp820.000,00+Rp925.000,00+Rp1.540.000,00

U=Rp3.285.000,00\leftrightarrow U=Rp3.285.000,00\text{}

Rata-rata dari total keuntungan yang didapat selama 5 hari:

x=Rp3.285.0005\overline{x}=\frac{Rp3.285.000}{5}

x=Rp1.095.000,00\leftrightarrow\overline{x}=Rp1.095.000,00

Jadi, rata-rata keuntungan yang didapat oleh Meghan selama 5 hari berjualan adalah Rp1.095.000,00

Video
16 Maret 2020
Sudut | Matematika | Kelas IV
Rangkuman
08 April 2020
Bangun Datar | Matematika | Kelas 4 | Tema 4 Berbagai Pekerjaan | Subtema 1 Jenis-jenis pekerjaan...

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal