Bank Soal Kimia SMA Sifat dan Teori Asam - Basa

Soal

Pilgan

Perhatikan persamaan reaksi berikut ini!

CO2(g)+H2O(l)  H2CO3 (aq) \text{CO}_2(g)+\text{H}_2\text{O}(l)\ \rightarrow\ \text{H}_2\text{CO}_3\ \left(aq\right)\ 

Reaksi tersebut menunjukkan teori asam-basa menurut ....

A

Arrhenius

B

Amedeo Avogadro

C

Bronsted-Lowry

D

Lavoisier

E

Lewis

Pembahasan:

Persamaan reaksi pada soal:

CO2(g)+H2O(l)  H2CO3 (aq) \text{CO}_2(g)+\text{H}_2\text{O}(l)\ \rightarrow\ \text{H}_2\text{CO}_3\ \left(aq\right)\ 

Untuk mengetahui teori asam basa yang terjadi pada reaksi tersebut, maka harus digambarkan strukturnya sebagai berikut:

Berdasarkan gambardapat diketahui bahwa atom pusat pada molekul CO tidak memiliki pasangan elektron bebas (PEB). Untuk berikatan, CO menerima elektron dari molekul lain, yaitu molekul H2O yang memiliki pasangan elektron bebas (PEB) pada atom pusatnya.

H2O bertindak sebagai donor elektron, sedangkan CO bertindak sebagai penerima (akseptor) elektron.

Reaksi asam basa tersebut melibatkan serah terima pasangan elektron yang sesuai dengan teori asam-basa Lewis.

Menurut Lewis, suatu zat dikatakan asam jika menerima pasangan elektron bebas dan dikatakan basa jika mendonorkan pasangan elektron bebas.

Jadi, reaksi pada soal menunjukkan teori asam basa menurut Lewis.

Video
23 Januari 2022
Materi dan Klasifikasinya | Kimia | Kelas X
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal