Bank Soal Biologi SMA Mekanisme Pertahanan Tubuh Manusia

Soal

Pilgan

Sel yang terlibat dalam respons imunitas berdasarkan data di bawah ini ditunjukkan oleh nomor ....

  1. makrofag
  2. limfosit T
  3. natural killer
  4. sel β
A

1, 2, dan 3

B

1 dan 3

C

2 dan 4

D

4 saja

E

1, 2, 3, dan 4

Pembahasan:

Respons imun adalah respons tubuh yang bertujuan untuk mengeliminasi antigen. Respons imun ini dapat melibatkan berbagai macam sel dan protein seperti berikut ini.

  • Sel B yakni limfosit yang berfungsi dalam membentuk antibodi untuk melawan antigen.
  • Sel T merupakan jenis limfosit yang mampu mengenali dan membedakan antigen yang spesifik.
  • Makrofag yaitu sel fagosit yang besar dalam jaringan yang berfungsi dalam menelan bakteri.
  • Sel pembunuh alami atau natural killer adalah sel yang bersifat sitotoksik dan tidak perlu berhadapan dengan antigen untuk menghancurkan sel tertentu.

Jadi sel yang terlibat dalam respon imunitas berdasarkan data pada soal ditunjukkan oleh nomor 1, 2, dan 3.


*4 (sel β) adalah sejenis sel yang ditemukan di pankreas yang fungsinya menyintesis insulin.

Video
09 Mei 2022
Mekanisme Pertahanan Tubuh Manusia | Biologi | Kelas XI
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal