Bank Soal Biologi SMA Ginjal

Soal

Pilgan

Tekanan yang terjadi akibat adanya distribusi tidak seimbang dari protein-protein plasma di kedua sisi membran glomerulus disebut dengan ....

A

tekanan protein plasma

B

tekanan darah kapiler glomerulus

C

tekanan osmosis koloid plasma

D

tekanan hidrostatik kapsul Bowman

E

tekanan filtrasi protein

Pembahasan:

Filtrasi pada glomerulus merupakan proses yang pasif yang terjadi akibat adanya tiga gaya fisik yang salah satunya adalah tekanan osmosis koloid plasma. Tekanan osmosis koloid plasma ini terjadi akibat tidak seimbangnya protein-protein plasma di kedua sisi membran glomerulus. Protein tidak dapat difiltrasi sehingga terdapat pada glomerulus tetapi tidak pada kapsul Bowman. Konsentrasi air lebih tinggi di kapsul Bowman dibanding glomerulus sehingga timbul kecenderungan air berpindah secara osmosis dari kapsul Bowman ke kapiler glomerulus melawan filtrasi glomerulus.

Jadi tekanan yang terjadi akibat adanya distribusi tidak seimbang dari protein-protein plasma di kedua sisi membran glomerulus disebut dengan tekanan osmosis koloid plasma.


*Tekanan darah kapiler glomerulus yaitu tekanan cairan yang ditimbulkan darah di dalam kapiler glomerulus.

*Tekanan hidrostatik kapsul Bowman yaitu tekanan yang ditimbulkan oleh cairan di bagian awal tubulus yang cenderung mendorong cairan keluar dari glomerulus menuju kapsul Bowman.

K13 Kelas XI Biologi Biologi Sistem Ekskresi Manusia Ginjal Skor 1
LOTS Mengetahui
Video
28 April 2022
Ginjal | Biologi | Kelas XI
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal