Bank Soal Biologi SMA Tumbuhan Lumut (Bryophyta)

Soal

Pilgan

Tumbuhan lumut belum memiliki akar, batang, dan daun sejati sehingga disebut juga dengan tumbuhan bertalus. Bagian tubuh lumut yang berfungsi untuk mengambil air dan mineral serta melekat pada habitatnya disebut juga dengan ....

A

daun lumut

B

miselium

C

hifa

D

rizoid

E

tidak ada jawaban yang benar

Pembahasan:

Talus pada lumut terdiri atas rizoid, batang, dan mirip daun. Bagian lumut yang berfungsi untuk mengambil air dan mineral, serta melekat pada habitatnya disebut juga dengan rizoid. Rizoid merupakan akar tidak sejati pada lumut. Air diserap oleh rizoid secara imbibisi kemudian diedarkan ke semua bagian tubuh melalui difusi.

Jadi jawaban untuk pertanyaan di atas adalah rizoid.


*Daun pada lumut terdiri atas selapis sel dan tulang daunnya terdiri dari beberapa lapis sel.

*Miselium adalah kumpulan hifa yang terdapat pada jamur.

*Hifa adalah struktur fungi berbentuk seperti tabung yang terbentuk dari pertumbuhan spora atau konidia.

K13 Kelas X Biologi Biologi Tumbuhan (Plantae) Tumbuhan Lumut (Bryophyta) Skor 1
LOTS Mengetahui
Video
16 Maret 2022
Tumbuhan Lumut (Bryophyta) | Biologi | Kelas X
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal