Bank Soal IPA SD Pengelolaan Sampah

Soal

Pilgan

Perhatikan gambar di bawah ini!

Sampah di atas jika tidak ditangani dengan baik dapat mengakibatkan kerusakan lingkungan. Cara terbaik untuk mengelola barang tersebut adalah ....

A

mengubahnya menjadi kerajinan dari sampah bekas

B

membakar sampah di halaman rumah

C

menimbun sampah ke dalam tanah

D

membuang sampah ke sungai

Pembahasan:

Sampah pada gambar merupakan sampah anorganik. Sampah anorganik merupakan sampah yang sulit terurai oleh bakteri sehingga akan membutuhkan proses yang sangat lama dalam penguraianya. Cara yang tepat supaya sampah tersebut tidak mencemari lingkungan adalah dengan mengolah sampah tersebut menjadi kerajinan maupun barang lain yang bisa digunakan lagi atau disebut recycle. Recycle berarti mengolah kembali (daur ulang) sampah menjadi barang atau produk baru yang bermanfaat. Salah satu hasil olahan dari sampah adalah tas dari bungkus kopi, pot dari kaleng bekas dan sebagainya.

Selain recycle, ada beberapa cara lain yang dapat digunakan untuk mengolah sampah. yaitu reuse, reduce, dan replace.

  • Reuse berarti menggunakan kembali sampah yang masih dapat digunakan untuk fungsi yang sama ataupun fungsi lainnya.
  • Reduce berarti mengurangi segala sesuatu yang mengakibatkan sampah.
  • Replace berarti mengganti barang-barang yang menghasilkan sampah dengan barang yang dapat digunakan berulang kali.


*Membakar sampah di halaman rumah dapat menyebabkan pencemaran udara karena asap yang ditimbulkan dalam proses pembakaran.

*Menimbun sampah ke dalam tanah dapat menyebabkan pencemaran tanah.

*Membuang sampah ke sungai dapat mencemari sungai yang dapat menyebabkan bencana banjir.

Video
16 Maret 2020
Alat-Alat Optik | IPA | Kelas IV
Rangkuman
28 Mei 2020
Bab 5 | Bagian Tubuh Hewan | IPA | Kelas 4

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal