Bank Soal Biologi SMA Ciri-Ciri Bakteri

Soal

Pilgan

Pada organisme di bawah ini, struktur sel yang berperan dalam mengapung pada permukaan air sehingga mendapatkan sinar matahari untuk berfotosintesis dinamakan ....

Cyanobacteria adalah ... Cyanobacteria: struktur, informasi umum ...

sumber: id.sodiummedia.com

A

vakuola gas

B

kloroplas

C

ribosom

D

dinding sel

E

plasmid

Pembahasan:

Organisme di atas termasuk ke dalam Cyanobacteria atau alga hijau-biru. Cyanobacteria ini merupakan organisme yang tidak mempunyai nukleus, berdinding sel dan berkloroplas sehingga bisa berfotosintesis. Biasanya organisme ini hidup di perairan dan pada dinding selnya terdapat murein. Struktur unik yang dimilikinya adalah vakuola gas. Vakuola gas berperan untuk mengapung pada permukaan air sehingga dapat mendapatkan sinar matahari untuk berfotosintesis.

Jadi struktur sel yang berperan dalam mengapung pada permukaan air sehingga mendapatkan sinar matahari untuk berfotosintesis dinamakan vakuola gas.


*Kloroplas adalah organel yang berperan dalam fotosintesis.

*Ribosom adalah organel yang berperan dalam sintesis protein.

*Dinding sel berperan dalam mempertahankan bentuk sel.

*Plasmid adalah DNA ekstrakromosomal yang dimiliki oleh bakteri.

K13 Kelas X Biologi Biologi Bakteri Ciri-Ciri Bakteri Skor 1
LOTS Mengetahui
Video
22 September 2020
Klasifikasi Makhluk Hidup | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal