Bank Soal IPS SMP Sumber Daya Manusia Negara-Negara ASEAN

Soal

Pilgan

Agama yang paling banyak dianut oleh penduduk di Malaysia adalah ....

A

Islam

B

Hindu

C

Kristen

D

Buddha

Pembahasan:

Malaysia merupakan negara kerajaan berbentuk federasi. Kepala negara dipilih secara bergilir selama lima tahun di antara sultan-sultan di negara bagian, sedangkan kepala pemerintahan dijalankan oleh perdana menteri dan dibantu oleh parlemen sebagai lembaga legislatif. Ibu kota negaranya adalah Kuala Lumpur.

Jumlah penduduk Malaysia pada tahun 2018 sebesar 32.385.000 jiwa dengan angka pertumbuhan penduduk sebesar 1,1%. Etnis yang ada di Malaysia adalah Melayu (50,4%), Tionghoa (23,7%), suku lokal (11%), India (7,1%) dan etnis lainnya (7,8%).

Karena Malaysia didominasi oleh Melayu, maka bahasa resmi Malaysia adalah bahasa Melayu. Sementara bahasa lainnya adalah bahasa Inggris, Mandarin dan India. Agama yang paling banyak dianut oleh penduduk di Malaysia adalah Islam yaitu sebanyak 60,4%, sedangkan agama lainnya adalah Buddha (19,2%), Kristen (9,1%), Hindu (6,3%), Konghucu, Taoisme dan agama Tradisional Tionghoa lainnya (2,6%), serta agama lainnya (2,3%).

K13 Kelas VIII IPS Geografi Interaksi Antarruang di ASEAN Sumber Daya Manusia Negara-Negara ASEAN Skor 1
Mengetahui LOTS
Video
19 April 2021
Sumber Daya Manusia Negara-Negara ASEAN | IPS | Kelas VIII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal