Bank Soal Biologi SMA Organ dan Sistem Pencernaan Manusia

Soal

Pilgan

sumber: amongguru.com

Perhatikan pernyataan berikut!

  1. Merupakan saluran tipis dan panjang sekitar 25 cm
  2. Berfungsi sebagai jalan bolus
  3. Selalu basah
  4. Adanya gerak peristaltik

Dari pernyataan di atas, organ yang dimaksud adalah nomor ....

A

1

B

2

C

7

D

8

E

9

Pembahasan:

sumber: amongguru.com

Organ yang dimaksud adalah kerongkongan (esofagus). Kerongkongan merupakan saluran tipis dan panjang sekitar 25 cm yang berfungsi sebagai jalan bolus (gumpalan makanan) dari mulut menuju ke lambung, Bagian dalam kerongkongan senantiasa basah oleh cairan yang dihasilkan oleh kelenjar-kelenjar yang terdapat pada dinding kerongkongan untuk menjaga agar bolus menjadi basah dan licin. Bergeraknya bolus dari mulut ke lambung melalui kerongkongan disebabkan adanya gerak peristaltik pada otot dinding kerongkongan. Gerak peristaltik dapat terjadi karena adanya kontraksi otot secara bergantian pada lapisan otot yang tersusun secara memanjang dan melingkar.

Jadi, organ yang dimaksud adalah nomor 2 (kerongkongan).


*Organ nomor 1 adalah rongga mulut. Makanan masuk pertama kali melalui mulut. Di dalam mulut terjadi pencernaan secara mekanis dan kimiawi.

*Organ nomor 7 adalah usus besar (kolon). Di dalam usus besar, makanan mengalami pembusukan menjadi feses oleh bakteri E. coli.

*Organ nomor 8 adalah usus halus. Usus halus terbagi menjadi 3 bagian, yaitu usus dua belas jari (duodenum), usus kosong (jejunum), dan usus penyerapan (ileum).

*Organ nomor 9 adalah rektum. Rektum dapat berkontraksi sehingga menimbulkan defekasi.

K13 Kelas XI Biologi Biologi Sistem Pencernaan Manusia Organ dan Sistem Pencernaan Manusia Skor 2
KurMer Kelas XI Biologi Sistem organ (alat gerak, sirkulasi, pencernaan... Skor 2
Memahami LOTS
Video
23 Februari 2023
Organ dan Sistem Pencernaan Manusia | Biologi | Kelas XI
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal