Bank Soal Matematika Aljabar

Soal

Pilgan

Sewa Sepeda Motor

Andi akan liburan ke Jogja.

Rencananya, ia sampai di Jogja pada hari Selasa pukul 12.00 dan akan kembali pada hari Rabu pukul 18.00.

Andi ingin menyewa sepeda motor selama di Jogja.

Ia menyusun tabel tarif sewa sepeda motor seperti berikut.

Jenis sepeda motor di atas diurutkan dari Beat, yang paling biasa, ke Nmax, yang paling bagus.

Andi tidak ingin mengeluarkan lebih dari Rp175.000,00 untuk sewa sepeda motor.

Ia dengar Abadi Rental menyediakan layanan paling bagus.

Jenis sepeda motor paling bagus yang dapat disewa Andi di rental ini adalah ....

A

Beat

B

Scoopy

C

Vario

D

Nmax

Pembahasan:

Diketahui:

Andi di Jogja sejak hari Selasa pukul 12.00 dan akan kembali hari Rabu pukul 18.00

Jenis sepeda motor di atas diurutkan dari yang paling biasa ke yang paling bagus.

Andi ingin mendapatkan jenis sepeda motor paling bagus dari Abadi Rental.

Tarif sewa sepeda motor di Abadi Rental adalah sebagai berikut.

Budget maksimal adalah Rp175.000,00.

Ditanya:

Sepeda motor terbagus yang dapat disewa Andi?

Dijawab:

Andi di Jogja sejak hari Selasa pukul 12.00 dan akan kembali hari Rabu pukul 18.00

Artinya, Andi berada di Jogja selama 1 hari dan 6 jam.

  • 1 hari sewa dapat dihitung dengan tarif harian
  • 6 jam sewa dapat dihitung dengan 3 kali tarif 2 jam

Di Abadi Rental:

Harga sewa Beat adalah Rp70.000,00+(3×Rp20.000,00)=Rp70.000,00+Rp60.000,00=Rp130.000,00\text{Rp}70.000,00+\left(3\times\text{Rp}20.000,00\right)=\text{Rp}70.000,00+\text{Rp}60.000,00=\text{Rp}130.000,00.

Harga sewa Scoopy adalah Rp80.000,00+(3×Rp25.000,00)=Rp80.000,00+Rp75.000,00=Rp155.000,00\text{Rp}80.000,00+\left(3\times\text{Rp}25.000,00\right)=\text{Rp}80.000,00+\text{Rp}75.000,00=\text{Rp}155.000,00.

Harga sewa Vario adalah Rp85.000,00+(3×27.000,00)=Rp85.000,00+Rp81.000,00=Rp166.000,00\text{Rp}85.000,00+\left(3\times27.000,00\right)=\text{Rp}85.000,00+\text{Rp}81.000,00=\text{Rp}166.000,00.

Harga sewa Nmax adalah Rp120.000,00+(3×Rp35.000,00)=Rp120.000,00+Rp105.000,00=Rp225.000,00\text{Rp}120.000,00+\left(3\times\text{Rp}35.000,00\right)=\text{Rp}120.000,00+\text{Rp}105.000,00=\text{Rp}225.000,00.

Jadi dengan budget maksimal Rp175.000,00, sepeda motor paling bagus yang dapat disewa Andi adalah jenis Vario di Abadi Rental dengan harga Rp166.000,00.

Video
19 April 2021
Aljabar | Matematika | Kelas V
Rangkuman
08 April 2020
Bangun Datar | Matematika | Kelas 4 | Tema 4 Berbagai Pekerjaan | Subtema 1 Jenis-jenis pekerjaan...

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal