Bank Soal IPA SD Perkembangbiakan Hewan

Soal

Pilgan

Ani awalnya punya satu ekor cacing pipih. Lalu cacing pipih itu dia potong, lalu menjadi dua individu baru. Perkembangbiakan seperti itu dinamakan dengan istilah ....

Reproduksi pada Hewan | Biologi Sejati

A

fragmentasi

B

tunas

C

membelah diri

D

setek

Pembahasan:

Gambar dan narasi di atas adalah jenis perkembangbiakan secara vegetatif atau disebut juga dengan fragmentasi. Fragmentasi adalah perkembangbiakan dengan memotong bagian tubuh, kemudian potongan tubuh tersebut tumbuh menjadi individu baru. Hewan yang melakukan reproduksi secara fragmentasi adalah cacing Planaria. Cacing Planaria mempunyai daya regenerasi yang sangat tinggi. Seekor cacing Planaria yang dipotong menjadi dua bagian, masing-masing potongan akan tumbuh dan berkembang menjadi dua ekor cacing Planaria.

Jadi jawaban yang benar untuk pertanyaan di atas adalah fragmentasi.

*Tunas adalah bentuk perkembangbiakan vegetatif dengan cara membentuk tonjolan yang akan terus tumbuh dan membesar.

*Membelah diri adalah bentuk perkembangbiakan vegetatif hewan dengan cara melakukanpembelahan inti sel menjadi dua, kemudian diikuti pembelahan sitoplasma menjadi dua bagian yang masing-masing menyelubungi masing-masing nukleus tersebut.

*Setek adalah bentuk perkembangbiakan vegetatif tumbuhan dengan cara menggunakan potongan tubuh tanaman (akar, daun, batang).

Video
18 Maret 2020
Perkembangbiakan Hewan | IPA | Kelas VI
Rangkuman
11 November 2020
Bab 5 | Perkembangbiakan pada Hewan | IPAS | Kelas 5

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal