Bank Soal Biologi SMA Katabolisme Lemak dan Protein

Soal

Pilgan

Pada katabolisme lemak, asam lemak nantinya akan diubah menjadi asetil ko-A, untuk kemudian masuk ke ....

A

glikolisis

B

siklus Krebs

C

dekarboksilasi oksidatif

D

transpor elektron

E

deaminasi

Pembahasan:

Pemecahan atau katabolisme lemak dimulai saat lemak berada di dalam sistem pencernaan makanan. Lemak akan dipecah menjadi asam lemak dan gliserol. Dari kedua senyawa tersebut, asam lemak mengandung sebagian besar energi, yaitu sekitar 95%, sedangkan gliserol hanya mengandung 5% dari besar energi lemak. Untuk dapat menghasilkan energi, asam lemak diaktivasi dan akan mengalami oksidasi di dalam matriks mitokondria. Asam lemak akan diubah menjadi molekul asetil ko-A, kemudian masuk ke siklus Krebs. Sementara gliserol akan diubah menjadi PGAL (gliseraldehida fosfat), kemudian masuk ke glikolisis.

sumber: idschool.net

Jadi jawaban yang benar untuk pertanyaan di atas adalah siklus Krebs.

K13 Kelas XII Biologi Biologi Enzim dan Metabolisme Sel Katabolisme Lemak dan Protein Skor 1
KurMer Kelas XI Biologi Enzim dan metabolisme sel Skor 1
LOTS Mengetahui
Video
22 September 2020
Klasifikasi Makhluk Hidup | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal