Bank Soal Bahasa Indonesia SD Informasi Penting dalam Teks

Soal

Pilgan

Bacalah teks berikut!

Adat istiadat merupakan suatu sistem norma atau tata kelakuan yang tumbuh, berkembang, dan dijunjung tinggi oleh masyarakat secara turun-temurun. Adat istiadat juga merupakan kebiasaan sosial yang sejak lama telah ada di masyarakat dan bertujuan untuk mengatur tata tertib dalam masyarakat tersebut.

Keberagaman budaya menjadikan adat istiadat beragam pula. Adat istiadat terbentuk sesuai dengan kebiasaan masyarakat setempat. Setiap suku yang ada di Indonesia memiliki adat istiadat yang berbeda. Sebagai contoh, tradisi masyarakat Jawa berbeda dengan masyarakat NTT, Bali, maupun Papua. Adat istiadat memiliki aturan khusus yang mengikat masyarakat. Adat istiadat memiliki nilai budaya yang luhur, bersifat mengikat suatu kelompok masyarakat yang tinggal di daerah tertentu, dan memiliki sistem hukum yang tegas bagi seluruh masyarakat.

Meskipun setiap daerah memiliki adat istiadatnya masing-masing, namun Indonesia harus tetap hidup rukun dan damai. Saling menghormati antar suku dan budaya seperti semboyan Bangsa Indonesia yaitu Bhinneka Tunggal Ika, yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu. Perbedaan juga menjadi sebuah kekuatan sehingga memperkaya sifat budaya bangsa Indonesia serta persatuan dan kesatuan bangsa.

Topik yang dibahas pada paragraf ketiga adalah ....

A

keberagaman adat istiadat di Indonesia

B

cara menyikapi perbedaan adat istiadat

C

makna adat istiadat

D

asal usul terbentuknya adat istiadat

Pembahasan:

Teks eksplanasi adalah teks yang berisi penjelasan tentang suatu hal berupa fakta. Isi teks biasanya disampaikan secara detail.

Topik merupakan inti dari sebuah tulisan. Untuk menentukan topik dalam sebuah paragraf, maka bacalah teks dengan saksama khususnya pada baris pertama dan kedua. Cari kata kunci yang sering diulang-ulang dalam bacaan, lalu buatlah intisari dari kata kunci tersebut.

  • Paragraf pertama merupakan pernyataan umum yang menjelaskan makna adat istiadat.
  • Paragraf kedua merupakan deretan penjelas yang menjelaskan tentang perbedaan adat istiadat di Indonesia serta unsur dalam adat istiadat.
  • Paragraf ketiga merupakan kesimpulan yang menjelaskan tentang cara menyikapi perbedaan adat istiadat agar tetap harmonis hidup berdampingan.

Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah cara menyikapi perbedaan adat istiadat.

K13 Kelas V Bahasa Indonesia Membaca Teks Eksplanasi Informasi Penting dalam Teks Skor 2
LOTS
Video
03 Mei 2020
Kehidupan Dunia Laut Dalam
Rangkuman
15 Januari 2021
Gagasan Pokok Teks | Bahasa Indonesia | Kelas 4 | Tema 1 Indahnya Kebersamaan | Subtema 1 Keragam...

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal