Bank Soal Biologi SMA Mekanisme Evolusi

Soal

Pilgan

Pinus radiata yang berbunga saat bulan Februari tidak dapat menyerbuki bunga Pinus muricata yang berbunga di bulan April. Jenis isolasi reproduksi yang terjadi pada dua spesies pinus tersebut adalah ....

A

isolasi habitat

B

isolasi geografis

C

isolasi tingkah laku

D

isolasi musim

E

isolasi mekanik

Pembahasan:

Pinus radiata yang berbunga saat bulan Februari tidak dapat menyerbuki bunga Pinus muricata yang berbunga di bulan April. Jenis isolasi yang terjadi pada kedua spesies pinus tersebut adalah isolasi musim. Hal tersebut terjadi karena kedua pinus tersebut mempunyai waktu berkembang biak yang berbeda.

Jadi jenis isolasi reproduksi yang terjadi pada dua spesies pinus tersebut adalah isolasi musim.


*Isolasi habitat adalah isolasi reproduksi yang terjadi akibat memiliki habitat yang berbeda.

*Isolasi geografis adalah isolasi reproduksi yang terjadi akibat perbedaan tempat hidup.

*Isolasi tingkah laku adalah isolasi reproduksi yang terjadi akibat perbedaan tingkah laku.

*Isolasi mekanik adalah isolasi reproduksi yang terjadi akibat adanya perbedaan bentuk dan ukuran alat kelamin.

K13 Kelas XII Biologi Biologi Teori Evolusi Mekanisme Evolusi Skor 1
KurMer Kelas XI Biologi Evolusi Skor 1
LOTS Mengetahui
Video
22 September 2020
Klasifikasi Makhluk Hidup | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal