Bank Soal Biologi SMA Tumbuhan Paku (Pteridophyta)

Soal

Pilgan

Pada paku anisospora, makrospora akan tumbuh menjadi megaprotalium, yang akan membentuk alat kelamin berupa ....

A

sporangium

B

indusium

C

protalium

D

anteridium

E

arkegonium

Pembahasan:

Paku heterospora atau anisospora merupakan jenis tumbuhan paku yang menghasilkan dua jenis spora dengan ukuran yang berbeda.

Spora yang berukuran besar disebut megaspora atau makrospora, berkelamin betina dan akan tumbuh menjadi megaprotalium atau makroprotalium. Megaprotalium akan membentuk alat kelamin betina yaitu arkegonium.

Spora yang berukuran kecil disebut mikrospora, berkelamin jantan dan akan tumbuh menjadi mikroprotalium. Mikroprotalium akan membentuk alat kelamin jantan yaitu anteridium.

Jadi, jawaban yang paling tepat adalah arkegonium.


*Sporangium adalah kotak spora atau penghasil spora.

*Indusium adalah penutup kotak spora.

*Protalium adalah gametofit tumbuhan paku yang berbentuk lembaran seperti hati atau daun waru.

K13 Kelas X Biologi Biologi Tumbuhan (Plantae) Tumbuhan Paku (Pteridophyta) Skor 1
Mengetahui LOTS
Video
22 September 2020
Klasifikasi Makhluk Hidup | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal