Bank Soal Biologi SMA Mitosis dan Meiosis

Soal

Pilgan

Pada sel tumbuhan, saat sitokinesis tidak membentuk alur pembelahan, melainkan membentuk ....

A

dinding sel

B

lapisan sel

C

membran sel

D

cincin kontraktil

E

lempeng sel

Pembahasan:

Sitokinesis adalah tahapan akhir dari pembelahan sel, yaitu pembelahan sitoplasma sehingga dihasilkan dua sel anakan. Pada sel tumbuhan, saat sitokinesis tidak membentuk alur pembelahan melainkan membentuk lempeng (pelat) sel. Lempeng sel terbentuk dari vesikula-vesikula pembawa materi dinding sel yang bersatu. Vesikula-vesikula ini dihasilkan oleh badan golgi berpindah sepanjang mikrotubula di tengah-tengah sel. Lempeng sel akan membesar hingga membran di sekelilingnya bergabung dengan membran plasma, kemudian terbentuklah dinding sel baru yang memisahkan kedua sel anakan.

Jadi sel tumbuhan pada saat sitokinesis akan membentuk lempeng sel.

K13 Kelas XII Biologi Biologi Pembelahan Sel Mitosis dan Meiosis Skor 2
LOTS Memahami
Video
27 Maret 2022
Mitosis dan Meiosis | Biologi | Kelas XII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal