Bank Soal Bahasa Indonesia SMP Pidato Persuasif

Soal

Pilgan

Cermati sapaan pidato persuasif berikut!

Para hadirin, dan para Bapak-bapak dan Ibu-ibu sekalian, ...


Perbaikan sapaan tersebut sehingga menjadi sapaan yang baik dan benar adalah ...

A

Para hadirin sekalian,

B

Para hadirin, dan para Bapak-bapak dan Ibu-ibu,

C

Hadirin dan para Bapak-bapak dan Ibu-ibu,

D

Hadirin sekalian,

Pembahasan:

Dalam kaidah kebahasaan pidato persuasif, kata sapaan adalah salah satu kaidah yang penting. Penulisan sapaan harus menggunakan kalimat seefektif mungkin tanpa pengulangan makna ambigu dan apabila harus mengurutkan tingkatan jabatan sosial, harus diurutkan dari jabatan sosial yang tinggi ke rendah.

Mari kita cermati sapaan pidato tersebut!

Para hadirin, dan para Bapak-bapak dan Ibu-ibu sekalian, ...

Kata hadirin merupakan kata ganti kedua jamak, sehingga penggunaan para tidak diperlukan. Lalu kata hadirin juga sudah mencakup kepada seluruh pendengar yang hadir untuk mendengarkan pidato tersebut, sehingga para Bapak-bapak dan Ibu-ibu sekalian tidak diperlukan.

Maka dari itu, perbaikan sapaan yang tepat adalah pilihan jawaban Hadirin sekalian,

Video
03 Mei 2020
Kehidupan Dunia Laut Dalam
Rangkuman
15 Januari 2021
Bab 4 | Gagasan Pokok Teks | Bahasa Indonesia | Kelas 4

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal