Bank Soal Bahasa Indonesia SD Mengubah Puisi Menjadi Prosa

Soal

Pilgan

Perhatikan penggalan puisi berikut!

Gadis Peminta-minta

Setiap kita bertemu, gadis kecil berkaleng kecil

Senyummu terlalu kekal untuk kenal duka

Tengadah padaku, pada bulan merah jambu

Tapi kotaku jadi hilang, tanpa jiwa

(Karya: Toto Sudarto Bachtiar)

Jika puisi di atas akan diubah menjadi prosa, larik atau baris yang bercetak tebal harus dideskripsikan dahulu menjadi ....

A

tempat yang hilang karena hangus terbakar

B

tempat yang hancur akibat bencana alam

C

tempat yang kosong, tanpa penduduk

D

tempat yang kehilangan rasa kemanusiaannya

Pembahasan:

Puisi adalah teks atau karangan yang mengungkapkan pikiran dan perasaan dengan mengutamakan keindahan kata-kata. Sementara prosa adalah karangan bebas yang tidak terikat dengan aturan, seperti rima, larik atau baris, bait, dan sebagainya. Puisi biasanya mengandung kata-kata kiasan atau majas. Jika akan diubah menjadi prosa, kata kiasan tersebut harus dideskripsikan dahulu menjadi kata-kata yang mudah dipahami.

Baris yang bercetak tebal dapat dideskripsikan menjadi tempat yang kehilangan rasa kemanusiaannya (hilang, tanpa jiwa). Jiwa adalah kiasan untuk rasa kemanusiaan atau empati atau kepedulian.

Bentuk prosa utuh dari puisi di atas sebagai berikut:

Setiap bertemu dengan gadis peminta-minta, gadis itu selalu tersenyum seakan tidak pernah merasa susah. Gadis itu akan menengadahkan tangannya pada orang-orang yang akan memberinya uang dengan tulus. Sayangnya, tempat gadis itu sudah kehilangan rasa kemanusiaannya, tidak ada lagi yang peduli pada orang lain.

Video
03 Mei 2020
Kehidupan Dunia Laut Dalam
Rangkuman
15 Januari 2021
Bab 4 | Sudah Besar | Bahasa Indonesia | Kelas 4

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal