Bank Soal Bahasa Indonesia SMA Identifikasi Struktur dan Kebahasaan Teks Editorial

Soal

Pilgan

Pro-Kontra Pencabutan Subsidi Gas 3 Kg

Pemerintah berencana menghapus subsidi gas LPG 3 kilogram. Tentu saja, rencana itu memicu pro dan kontra dari berbagai kalangan. Pasalnya, gas LPG 3 kilogram atau yang disebut gas melon banyak digunakan oleh masyarakat. Masyarakat memilih menggunakan gas melon karena harganya yang terjangkau. Lantas apakah rencana pemerintah tersebut sudah tepat?

Pemerintah memang berencana menghapus subsidi gas melon. Namun, pemerintah berjanji tetap memberikan subsidi bagi masyarakat miskin. Agar tepat sasaran, pembagian gas melon subsidi akan dilakukan secara langsung. Meski demikian, sejumlah kalangan tampak menyayangkan rencana pemerintah yang terkesan buru-buru.

Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) berpendapat seharusnya rencana itu dikaji ulang. Kardaya Warnika, anggota komisi VII DPR RI, menuturkan bahwa rencana pencabutan subsidi gas melon tidak bisa dilakukan secara tiba-tiba. Pendapat-pendapat tersebut ada benarnya. Jika subsidi tiba-tiba dicabut, kekacauan bisa dipastikan akan muncul di tengah masyarakat. Bahkan, itu bisa memicu kelangkaan gas melon.

Kebijakan penghapusan subsidi gas 3 kg ini tentunya tidak boleh dilakukan secara buru-buru. Pemerintah harus menyosialisasikannya secara bertahap sekaligus menyeluruh. Terlepas dari pro dan kontra terkait kebijakan penghapusan subsidi gas melon, pemerintah harus memastikan pasokan gas tetap lancar. 

(Sumber: republika.co.id dengan penyesuaian)

Tentu saja, rencana itu memicu pro dan kontra dari berbagai kalangan.

Kata itu pada kalimat di atas merujuk pada ….

A

subsidi gas LPG 3 kilogram

B

rencana penghapusan subsidi gas LPG 3 kilogram

C

penghapusan subsidi gas LPG 3 kilogram

D

rencana pemerintah

E

gas LPG 3 kilogram

Pembahasan:

Dalam teks editorial sering digunakan kata ganti penunjuk. Kata ganti penunjuk dapat dibedakan menjadi tiga, yaitu sebagai berikut.

  • Kata ganti penunjuk umum ini dan itu
  • Kata ganti penunjuk tempat sini, situ, dan sana
  • Kata ganti penunjuk ihwal begini dan begitu

Untuk mengetahui rujukan kata ganti penunjuk, kita bisa memperhatikan kalimat sebelumnya.

Pemerintah berencana menghapus subsidi gas LPG 3 kilogram. Tentu saja, rencana itu memicu pro dan kontra dari berbagai kalangan. 

Jika diperhatikan, kata itu mengikuti kata rencana. Jadi, kata itu merujuk pada penghapusan subsidi gas LPG 3 kilogram.

K13 Kelas XII Bahasa Indonesia Teks Editorial Identifikasi Struktur dan Kebahasaan Teks Edito... Skor 2
Memahami LOTS
Video
28 April 2022
Identifikasi Struktur dan Kebahasaan Teks Editorial | Bahasa Indonesia | Kelas XII
Rangkuman
15 Januari 2021
Bab 4 | Gagasan Pokok Teks | Bahasa Indonesia | Kelas 4

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal