Bank Soal Fisika SMA Polarisasi Cahaya

Soal

Pilgan

Seberkas cahaya tak terpolarisasi mengenai polaroid pertama dengan intensitas II. Intensitas cahaya yang keluar dari sistem polaroid yang terdiri atas dua polaroid jika sudut antara kedua sumbu transmisi tersebut 37o adalah ...

A

16I\frac{1}{6}I

B

413I\frac{4}{13}I

C

813I\frac{8}{13}I

D

425I\frac{4}{25}I

E

825I\frac{8}{25}I

Pembahasan:

Diketahui:

Intensitas awal Io=II_o=I

Sudut antara kedua sumbu transmisi θ=37o\theta=37^o

Ditanya:

Intensitas cahaya yang keluar dari sistem polaroid I2=?I_2=?

Jawaban:

Teknik yang umum untuk menghasilkan cahaya terpolarisasi adalah menggunakan polaroid, yang akan meneruskan gelombang-gelombang yang arah getarnya sejajar dengan sumbu transmisi dan menyerap gelombang-gelombang pada arah getar lainnya. Polaroid yang biasa digunakan berjumlah dua dimana polaroid pertama disebut sebagai polarisator dan polaroid kedua disebut sebagai analisator.

Cahaya yang datang pada polaroid akan dikeluarkan menjadi cahaya dengan intensitas yang berbeda. Jika cahaya yang datang memiliki intensitas IoI_o maka intensitas yang dikeluarkan polarisator adalah I1I_1 sedangkan yang dikeluarkan analisator adalah I2I_2. Hubungan antara intensitas tersebut memenuhi hukum Malus yaitu sebagai berikut:

I2=I1cos2θI_2=I_1\cos^2\theta

=12Iocos2θ=\frac{1}{2}I_o\cos^2\theta

Intensitas cahaya yang keluar dari sistem polaroid pada soal diatas adalah sebagai berikut:

I2=12I(cos37o)2I_2=\frac{1}{2}I\left(\cos37^o\right)^2

=12I(45)2=\frac{1}{2}I\left(\frac{4}{5}\right)^2

=12(1625)I=\frac{1}{2}\left(\frac{16}{25}\right)I

=825I=\frac{8}{25}I

Jad,i intensitas cahaya yang keluar dari sistem polaroid adalah 825I\frac{8}{25}I.

Video
13 Agustus 2020
Pengukuran | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal