Bank Soal Biologi SMA Sintesis Protein

Soal

Pilgan

Berikut ini peranan faktor pelepasan (release factors) pada proses terminasi adalah ....

A

mengganti molekul air menjadi ribonukleotida ke rantai polipeptida

B

menambahkan molekul air sebagai pengganti asam amino ke rantai polipeptida

C

menghubungkan ikatan antara polipeptida dengan tRNA

D

melepas polipeptida dan masuk ke dalam ribosom

E

meneruskan translasi sampai tercipta rantai polipeptida baru

Pembahasan:

Tahap akhir translasi adalah pemanjangan untai sampai kodon stop pada mRNA mencapai situs A pada ribosom. Triplet basa UAG, UAA, dan UGA bekerja dalam menghentikan translasi.

Suatu protein yang disebut faktor pelepasan (release factors) berkaitan langsung dengan kodon stop di situs A. Faktor pelepasan menyebabkan penambahan molekul air, sebagai pengganti asam amino, ke rantai polipeptida. Reaksi ini memutus (menghidrolisis) ikatan antara polipeptida yang sudah selesai dengan tRNA di situs P, sehingga melepaskan polipeptida melalui terowongan keluar pada subunit besar.

Jadi, jawaban yang tepat pada soal tersebut adalah menambahkan molekul air sebagai pengganti asam amino ke rantai polipeptida.

K13 Kelas XII Biologi Biologi Genetika Sintesis Protein Skor 2
Memahami LOTS
Video
10 Februari 2023
Sintesis Protein | Biologi | Kelas XII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal