Bank Soal IPA SMP Terjadinya Pasang Surut

Soal

Pilgan

Pasang air laut dibagi menjadi dua, yaitu ....

A

pasang Purnama dan pasang Sideris

B

pasang Purnama dan pasang Perbani

C

pasang Perbani dan pasang Sinodis

D

pasang Sideris dan pasang Sinodis

Pembahasan:

Pasang surut air laut terjadi karena adanya pengaruh dari gravitasi Bulan dan gravitasi Matahari. Pasang air laut dibagi menjadi dua, yaitu:

  • pasang Purnama, merupakan pasang dan surut air laut dengan tinggi maksimum.
  • pasang Perbani, merupakan pasang dan surut air laut dengan tinggi minimum.

Pasang Purnama terjadi ketika Bumi, Bulan, dan Matahari berada dalam satu garis lurus. Pada saat itu, akan dihasilkan pasang (air laut naik) yang paling tinggi dan surut (air laut turun) yang paling dalam. Hal ini disebabkan oleh kombinasi gaya gravitasi Bulan dan Matahari yang saling menguatkan. Pasang Purnama terjadi saat fase bulan purnama (nomor 5) dan bulan mati/baru (nomor 1).

Pasang Perbani terjadi ketika Bumi, Bulan, dan Matahari membentuk sudut tegak lurus, yaitu sudut 90o. Pada saat ini, akan dihasilkan pasang (air laut naik) yang paling rendah dan surut (air laut turun) yang paling dangkal. Pasang ini terjadi ketika bulan separuh di kwartir pertama (nomor 3) dan kwartir ketiga (nomor 7).

K13 Kelas VII IPA Fisika Tata Surya Terjadinya Pasang Surut Skor 1
LOTS Mengetahui
Video
16 Maret 2020
Alat-Alat Optik | IPA | Kelas IV
Rangkuman
28 Mei 2020
Bab 5 | Bagian Tubuh Hewan | IPA | Kelas 4

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal