Bank Soal IPS SMP Sumber Daya Manusia Negara-Negara ASEAN

Soal

Pilgan

Negara ASEAN yang memiliki Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tertinggi adalah ....

A

Malaysia

B

Thailand

C

Singapura

D

Brunei Darussalam

Pembahasan:

IPM merupakan pengukuran dan perbandingan harapan hidup, melek huruf, pendidikan dan standar pada negara tersebut. Selain mengukur dan membandingkan, IPM juga digunakan untuk mengklasifikasikan apakah negara tersebut termasuk negara berkembang, negara maju atau negara terbelakang, serta mengukur pengaruh dari kebijaksanaan ekonomi terhadap kualitas hidup.

Negara ASEAN yang memiliki Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tertinggi adalah Singapura dengan nilai 0,935. IPM di Singapura tahun 2019 menduduki peringkat 9 dan tertinggi di antara negara ASEAN lainnya. Selain itu, Gross National Income (GNI)/Pendapatan Nasional Bruto di Singapura juga tertinggi di ASEAN yaitu mencapai $83.793 (tahun 2019). Hal ini menandakan bahwa Singapura termasuk dalam kategori negara maju. Singapura juga hingga kini termasuk negara yang menjadi pusat industri dan perdagangan di kawasan Asia Tenggara.

Video
19 April 2021
Sumber Daya Manusia Negara-Negara ASEAN | IPS | Kelas VIII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal