Bank Soal Biologi SMA Cara Hidup dan Reproduksi Bakteri

Soal

Pilgan

Tidak semua bakteri bisa hidup bebas, ada juga bakteri yang membutuhkan selalu inangnya agar dapat bertahan hidup. Salah satu contoh bakteri tersebut adalah ....

A

Corynebacterium pseudotuberculosis

B

Staphylococcus aureus

C

Chlamydia trachomatis

D

Mycobacterium tuberculosis

E

Salmonella thypi

Pembahasan:

Cara hidup bakteri ada berbagai macam salah satunya adalah menjadi parasit. Berdasarkan kebutuhannya terhadap keberadaan inang parasit terbagi dua yakni parasit obligat dan parasit fakultatif. Parasit obligat adalah organisme yang hanya dapat hidup dalam sel atau jaringan inang hidup. Sementara parasit fakultatif masih bisa bertahan hidup meskipun di luar sel inang.

Salah satu contoh bakteri yang termasuk parasit obligat adalah Chlamydia trachomatis. Bakteri ini termasuk dalam kingdom Eubacteria pada kelompok Chlamydia yang tidak memiliki peptidoglikan pada dinding selnya. Bakteri ini juga termasuk bakteri gram negatif dan dapat menyebabkan penyakit trakoma yang bisa menimbulkan kebutaan.

Jadi salah satu contoh bakteri tersebut adalah Chlamydia trachomatis.


*Corynebacterium pseudotuberculosis adalah bakteri penyebab limfadenitis dan sifatnya parasit fakultatif.

*Staphylococcus aureus adalah bakteri penyebab keracunan makanan dan sifatnya parasit fakultatif.

*Mycobacterium tuberculosis adalah bakteri penyebab TBC dan sifatnya parasit fakultatif.

*Salmonella thypi adalah bakteri penyebab penyakit demam tifoid dan sifatnya parasit fakultatif.

K13 Kelas X Biologi Biologi Bakteri Cara Hidup dan Reproduksi Bakteri Skor 2
LOTS Memahami
Video
22 September 2020
Klasifikasi Makhluk Hidup | IPA | Kelas VII
Rangkuman

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal