Latihan Bahasa Indonesia Kelas IV Gagasan Teks
# 7
Pilgan

COVID-19

(Sumber Gambar: freepik.com by YusufSangdes)

COVID-19 adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus corona, sejenis virus yang menyerang saluran pernapasan. Penyakit ini pertama dilaporkan di kota Wuhan, China, pada bulan Desember 2019. Sejak itu, penyakit ini menyebar ke seluruh dunia, termasuk Indonesia. Kebanyakan orang mengalami gejala ringan, seperti demam, batuk, lelah, dan sesak napas. Akan tetapi, ada sebagian orang yang mengalami gejala parah hingga gagal organ dan meninggal. Penularan terjadi ketika air ludah dari orang yang terpapar virus masuk ke tubuh orang sehat, misalnya ketika batuk, bersin, atau berbicara.

Yang bukan gagasan pendukung dari bacaan di atas adalah ....

A

kebanyakan penderita mengalami gejala ringan

B

semua orang harus menjaga jarak agar tidak tertular

C

sebagian orang mengalami gejala parah

D

penularan terjadi melalui air ludah