Latihan Bahasa Indonesia Kelas IV Menulis Puisi
# 3
Pilgan

Bacalah puisi berikut ini dengan cermat.

Aku bermimpi pergi

menonton tv besar.

Dia besar seperti gajah

dan lebar seperti daun.

Suaranya [...]

kursinya empuk

seperti kue buatanku

layarnya sebesar rumah

ACnya sedingin es

Lalu aku membeli popcorn.

Popcorn seperti biji meletus

di mulut seperti kembang api

rasanya manis dan aku menonton

Cinderella bersama bunda.

(Karya Abinaya Ghina Jamela)

Diksi yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang pada puisi di atas adalah ....

A

menggelegar

B

silau

C

harum

D

tinggi

Pembahasan:

Diksi adalah pilihan kata yang digunakan penulis dalam puisinya. Pemilihan diksi digunakan untuk membuat puisi menjadi indah sekaligus selaras. Diksi juga berguna untuk menguatkan makna puisi.

Untuk menentukan diksi yang tepat untuk baris kelima puisi tersebut, kita perlu memahami baris kedua hingga keempat.

menonton tv besar.

Dia besar seperti gajah

dan lebar seperti daun.

Dari ketiga baris itu, kita mengetahui bahwa puisi tersebut menceritakan TV. Pengarang menceritakan bahwa TV yang ditontonnya besar dan lebar.

Pada baris kelima, bagian yang rumpang didahului kata suaranya. Jika begitu, bagian yang rumpang harus diisi oleh kata yang cocok untuk menggambarkan suara TV yang besar.

Dari pilihan jawaban yang ada, diksi yang tepat untuk mengisi bagian yang rumpang adalah menggelegar.

Menggelegar → memiliki suara atau bunyi yang keras sekali. Jika TV-nya besar, pasti juga memiliki bunyi yang menggelegar.

Puisi lengkapnya adalah sebagai berikut.

Aku bermimpi pergi

menonton tv besar.

Dia besar seperti gajah

dan lebar seperti daun.

Suaranya menggelegar

kursinya empuk

seperti kue buatanku

layarnya sebesar rumah

ACnya sedingin es

Lalu aku membeli popcorn.

Popcorn seperti biji meletus

di mulut seperti kembang api

rasanya manis dan aku menonton

Cinderella bersama bunda.