Berikut ini adalah terjemahan dari soal di atas.
Lengkapi kalimat tersebut dengan kata benda yang tepat.
Vanya: .... itu terlihat bagus untukmu!
Andrew: Terima kasih! Ini adalah hadiah dari ibuku.
Berikut adalah pilihan jawabannya:
- red T-shirt – kaos merah
- blue skirt – rok biru
- red shoes – sepatu merah
- brown trousers – celana panjang coklat
- black jeans – jins hitam
Soal di atas meminta kita untuk melengkapi kalimat sesuai dengan gambar. Untuk dapat menjawabnya dengan benar, kita dapat mengamati gambar tersebut dan memilih pilihan jawaban yang paling sesuai. Dialog diatas mengandung ekspresi memberikan pujian atau expression of giving compliments. Kita dapat memberikan pujian kepada seseorang ketika kita kagum pada penampilan orang lain. Mari kita menganalisis pilihan jawaban yang tersedia:
- red T-shirt ⟶ Pilihan ini benar karena sesuai dengan gambar di atas. Andrew terlihat memakai kaos merah.
- blue skirt ⟶ Pilihan ini salah karena Andrew tidak memakai rok biru.
- red shoes ⟶ Pilihan ini salah karena Andrew tidak memakai sepatu merah.
- brown trousers ⟶ Pilihan ini salah karena Andrew tidak memakai celana panjang cokelat.
- black jeans ⟶ Pilihan ini salah karena Andrew tidak memakai jins hitam.
Jadi, jawaban yang tepat adalah "red T-shirt".