Limbah B3 atau bahan berbahaya dan beracun adalah bahan yang karena sifat, konsentrasi, serta jumlahnya, baik langsung maupun tidak langsung, dapat merusak lingkungan dan membahayakan kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya. Karakteristik limbah B3 adalah mudah meledak, mudah terbakar, reaktif dan korosif, beracun, dan menyebabkan infeksi.
Limbah B3 biasanya dihasilkan oleh banyak tempat, salah satunya rumah sakit. Limbah B3 yang dikeluarkan rumah sakit bisanya berupa limbah radioaktif, limbah patologis (plasenta, organ, darah, dan cairan tubuh), limbah farmasi (obat-obatan kedaluwarsa), benda tajam yang terkontaminasi kuman dan penyakit, dan limbah kimiawi (sisa zat disinfeksi).
Jadi limbah B3 yang tidak berasal dari rumah sakit adalah racun tikus.
*Racun tikus adalah contoh limbah B3 yang berasal dari rumah tangga.